Sukses

PPP Konsolidasi Menangkan Djarot-Sihar di Pilkada Sumut

Rapat yang digelar secara tertutup dihadiri Djarot Syaiful Hidayat. Meski tidak seluruh dewan pengurus wilayah sumut tampak hadir.

Liputan6.com, Jakarta Sempat diwarnai kisruh internal terkait pemberian dukungan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada pasangan Djarot - Sihar, Jumat malam, 8 Juni 2018, puluhan pengurus dan kader Dewan Pimpinan cabang Partai PPP berkumpul di salah satu hotel di Medan, Sumatera Utara.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (9/6/2018), rapat yang digelar secara tertutup dihadiri Djarot Syaiful Hidayat. Meski tidak seluruh dewan pengurus wilayah sumut tampak hadir, Romi memastikan PPP bakal mengukir kemenangan bagi Djarot di kantong-kantong yang menjadi basis di luar partai PDIP.

Romi dan Djarot meyakinkan dinamika kisruh di tubuh partai berlambang ka'bah itu tidak berdampak pada raihan dukungan suara nantinya.