Sukses

Kunjungi Sutarmidji, Karolin: Idul Fitri Jangan Tergangu Hanya karena Pilkada

Kepada Karolin, Sutarmadji sempat menunjukkan foto anak-anaknya saat masih kecil.

Liputan6.com, Jakarta - Momen Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah dimanfaatkan oleh calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) nomor urut dua, Karolin Margret Natasa untuk mengunjungi kediaman pesaingnya Sutarmidji di Pilkada Kalbar.

Kedatangan Karolin di kediaman Sutarmidji yang beralamat di Jalan Tebu Gang Waris, Kelurahan Sungai Beliung, Pontianak itu disambut sang tuan rumah beserta istri dan anak-anaknya.

Suasana keakraban begitu kental saat kedua calon gubernur yang akan bertarung dalam Pilkada Kalbar ini berbincang-bincang dalam silaturahmi Lebaran. Bahkan, Sutarmidji tak sungkan menunjukkan foto anak-anaknya saat masih kecil kepada Karolin.

Saling mengunjungi dalam momen hari raya, sebut Karolin, merupakan tradisi dalam keluarga besarnya. Terlebih, hari raya Idul Fitri ini adalah momen silaturahmi untuk saling memaafkan.

"Ini adalah kebiasaan kita keluarga besar di Kalbar, bukan hanya karena mencalonkan gubernur, tapi memang tradisi bagi kita untuk saling mengunjungi, bersilaturahmi, saling memaafkan dalam hari raya Idul Fitri," ujar Karolin Jumat (15/6/2018). 

Momen silaturahmi dalam Idul Fitri ini, ucap Karolin, jangan sampai terganggu hanya karena proses pemilihan kepala daerah.

Menurut dia, momen pilkada hanya lima tahun sekali, tapi Idul Fitri adalah bulan yang sangat berarti bagi umat Islam. 

"Oleh karena itu, suasana Idul Fitri jangan sampai terpengaruh karena suasana pilkada yang akan datang. Kita tetap menjalankan ibadah, tetap saling bersilaturahmi, saling memaafkan dan menabur damai di bumi Kalimantan Barat," ucapnya.

 

2 dari 2 halaman

Harap Pilkada Damai

Senada dengan Karolin, Sutarmidji mengatakan bahwa kompetisi dalam pilkada tak bisa disamakan dengan momen silaturahmi Idul Fitri.

"Pilkada, ya Pilkada. Silaturahmi, ya silaturahmi. Jadi, apa yang kita lakukan, kita ingin ada satu kenyamanan bagi masyarakat di Kalimantan Barat," ujar Sutarmidji.

"Kalau yang berkompetisi saja bisa damai, ya saya berharap semua juga bisa melakukan hal itu," tambahnya.

Oleh karena itu, Sutarmidji juga meminta kepada masyarakat untuk tetap menjaga iklim yang kondusif di Kalbar supaya semua bisa berjalan dengan baik.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:Â