Sukses

TGB: Perjuangkan Jokowi Tak Harus Masuk Tim Kampanye

TGB Muhammad Zainul Majdi disebut-sebut akan masuk dalam struktur tim pemenangan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019.

Liputan6.com, Jakarta - Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi disebut-sebut akan masuk dalam struktur tim pemenangan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019. Meski disinyalisasi kuat masuk tim pemenangan, TGB hanya merespons santai kabar tersebut.

Gubernur dua periode di Nusa Tenggara Barat itu menyatakan, membantu Jokowi tidak harus masuk dalam struktur tim pemenangan.

"Kan tidak harus berjuang untuk Pak Jokowi melalui tim kampanye nasional," ujar TGB di bilangan Jakarta Selatan, Rabu (19/9/2018).

TGB belum bersedia memberikan pernyataan mendalam mengenai posisi dirinya di dalam struktur tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf. Dia menyatakan akan menyampaikan hal tersebut secara gamblang di waktu yang tepat.

"Nanti ya saya sambung lagi," ucap TGB Zainul Majdi singkat.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Posisi TGB di Tim Pemenangan

Sebelumnya, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Abdul Kadir Karding mengungkapkan peluang TGB masuk di tim pemenangan. Kemungkinan TGB akan ditempatkan di Direktorat Penggalangan Khusus.

"Iya nanti bisa, kita ada yang disebut direktur penggalangan khusus," ujar Karding, Senin 10 September 2018.