Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan, tidak akan mencoblos di Indonesia saat Pilpres 17 April mendatang. Ahok mengaku akan menggunakan hak pilihnya di luar negeri.
"Di luar negeri mungkin, enggak tau di Jepang atau di mana," katanya di kawasan Meruya, Jakarta Barat, Rabu (30/1/2019).
Menurut Ahok, ia masih liburan di luar negeri saat pemungutan suara. Ia akan berada di luar negeri selama 2,5 bulan.
Advertisement
"Saya kan ditahan 20 setengah bulan lebih, saya kira saya manusia biasa pengen juga 2,5 bulan jalan-jalan ke luar negeri lah," katanya.
Selama 2,5 bulan liburan, Ahok akan kembali ke Indonesia pada Mei untuk memulai Ahok Show di salah satu stasiun TV.
Â
Dapat SIM Internasional
Sedangkan rencana Ahok sebagai pembicara akan dilakukan pada Oktober.
"Mungkin oktober mungkin ya. Saat ini saya mulai jalan-jalan dulu, saya sudah dapat SIM internasional," tandasnya.
Saksikan video pilihan di bawah ini
Advertisement