Sukses

Jokowi Mengaku Akan Cek Langsung Perolehan Suaranya di Papua pada 17 April

Jokowi meyakini persentase 80 persen suara di Papua bukan perkara sulit dicapai.

Liputan6.com, Sorong - Calon presiden (capres) petahana Jokowi menargetkan perolehan suara minimal 80 persen di Papua Barat. Sebab, Jokowi ketika bersama JK pada tahun 2014, mampu mendulang kemenangan 67 persen.

Dia berjanji bakal mengawasi langsung suara di Papua Barat ini. Jokowi mengatakan bakal menelepon TKD Papua Barat pada 17 April sore untuk mengecek kondisi di lapangan.

"Minimal 80 persen setuju, nanti tanggal 17 April sore saya telpon, saya telpon ke Papua Barat, pak dapat berapa persen. Setuju?" ujar Jokowi dalam orasi politik di hadapan timses dan pendukungnya di Sorong, Papua Barat, Senin, 1 Maret 2019 malam 

Melihat antusiasme masyarakat menyapanya di jalanan Sorong, Jokowi meyakini persentase 80 persen bukan perkara sulit dicapai. Jokowi berjanji bakal langsung terbang ke Papua Barat ketika target berhasil tercapai.

"Yang penting nanti 17 April sore saya telpon pak dapat berapa pak, kalau nanti dapat 80 persen lebih saya mau terbang ke Papua Barat," jelas dia.

 

2 dari 2 halaman

11 Kali ke Pulau Papua

Selain itu, dalam kesempatan ini, Jokowi mengaku 11 kali terbang ke tanah Papua selama menjadi presiden.

Berbeda dengan provinsi lain yang hanya 3-4 kali. Itu, kata Jokowi untuk mengetahui pasti apa masalah di wilayah timur Indonesia.

"Karena saya ingin tahu betul masalah yang ada di lapangan saya menanyakan ke bupati walikota saya selalu menanyakan apa saja untuk Papua Barat ini," pungkasnya.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Â