Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengungkapkan, banyak purnawirawan yang ingin bergabung ke partai politik naungannya tersebut. Total, kata dia, sudah ada 47 pensiunan TNI/Polri yang mendaftar.
"Sekarang banyak juga yang daftar, tentara, sudah ada 47 purnawirawan. Mulai dari bintang 2, bintang 3, caleg ya. Yang bintang 4 saja hampir, saya juga heran, polisi tentara, banyak," kata Zulkifli Hasan saat menyambangi kediaman Din Syamsuddin di Jakarta Selatan, Kamis 23 Februari 2023.
Pria yang kerap disapa Zulhas ini menjelaskan, logo PAN yang berbentuk matahari itu memiliki arti memberi kasih sayang dan kehidupan kepada semua orang tanpa membeda-beda kan.
Advertisement
"Jadi siapa pun kita terima dengan baik. Yang penting ingin mempersatukan, ingin membuat Indonesia maju," tambahnya.
Mengenai kabar mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto akan bergabung ke PAN, Zulhas tidak memberi kepastian apakah akan bergabung ke PAN. Dia menyampaikan, akan memberi pernyataan di waktu yamg tepat.
"Nanti pada saatnya dikasih tahu. Nanti di kasih tau, belum sekarang," ujar Zulhas.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto mengungkap akan ada mantan ketua umum partai yang bergabung dengan PAN. Sosok itu adalah mantan ketua umum partai dengan latar belakang purnawirawan dan sedang menjabat di pemerintahan.
"Yang mantan ketum ini Insyaallah betul apa ya. Sekarang beliau di pemerintahan, mantan purnawirawan," katanya di DPR, Rabu 15 Februari 2023.
Dia menyebut, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan akan mengumumkan sosok tersebut dalam Rakornas pada 26 Februari 2023 di Semarang, Jawa Tengah.
Jelang Pemilu 2024, PAN DKI Jakarta Ajak Warga Gabung Jadi Caleg
Tahapan Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 yang semakin dekat membuat banyak partai melakukan rekruitmen Calon Legislatif (Caleg) di setiap daerah. Tidak terkecuali Partai Amanat Nasional (PAN) yang mengajak warga Jakarta untuk bergabung dan mendaftarkan diri sebagai Caleg.
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN DKI Jakarta pun mengambil momentum tanggal 12 Januari 2023 pukul 12.22 WIB sebagaimana nomor urut Pemilu 2024 yakni 12. PAN mengadakan Sarasehan Politik di Kantor DPW PAN DKI Jakarta.
"Tepat pada tanggal 12, jam 12 lebih 12 menit ini kita mengajak semua pihak warga Jakarta yang mau berjuang untuk ikut bergabung dalam pencalegkan PAN DKI Jakarta," tutur Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio, Kamis (12/1/2023).
Menurut Eko, sampai saat ini masyarakat yang sudah mendaftarkan Caleg untuk DPRD Provinsi DKI Jakarta sudah sebanyak 476 orang dari kuota 106 kursi. Dengan jumlah pendaftar yang sudah melebihi kuota, maka akan ada seleksi serius.
"Meskipun pendaftar sudah melebihi dari yang kita butuhkan, DPW PAN DKI akan memberikan kesempatan kepada para pejuang DKI Jakarta untuk mencalegkan lewat PAN. Nanti mereka akan kita biayai jumlahnya 12 untuk DPRD Propinsi DKI Jakarta dan 12 untuk DPR RI Dapil DKI Jakarta," jelas dia.
Lebih lanjut, syarat bagi para Caleg yang akan dibiayai PAN antara lain mesti memiliki jiwa kepemimpinan atau leadership, jaringan, ketokohan, serta tidak ketinggalan zaman alias gaul.
“Dicari 12 DPRD Provinsi dan 12 DPR RI akan dibantu biaya kampanyenya. Daftarkan langsung melalui website www.thepanjkt.com,” Eko menandaskan.
Reporter: Lydia Fransisca
Sumber: Merdeka.com
Advertisement