Sukses

Daftarkan Bakal Caleg PKB ke KPU, Cak Imin Naik Vespa

Ketum PKB Cak Imin tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) untuk mendaftarkan bakal caleg DPR RI dari partainya di Pemilu 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) untuk mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI dari partainya di Pemilu 2024.

Pantauan di lokasi, Sabtu (13/5/2023), Cak Imin tiba di KPU pukul 14.55 WIB dengan pengawalan belasan vespa yang bergerak dari Kantor DPP PKB Jalan Raden Saleh Jakarta.

"Salam satu aspal," kata Cak Imin sesampainya di Kantor KPU RI Jakarta.

Usai melepas helm, Cak Imin langsung menggantinya dengan blangkon berwarna hitam. Dia berterima kasih dengan komunitas vespa yang turun mendampingi dalam pendaftaran bakal caleg PKB hari ini.

"Terima kasih teman-teman vespa komunitas Jakarta, vespa untuk semua, anak muda, dan orangtua," ucap dia.

Cak Imin terlihat menggunakan Vespa Sprint klasik berwarna hijau ciri khas PKB. Vespanya pun bertuliskan logo angka satu sesuai nomor urut PKB di Pemilu 2024.

Sebagai informasi, selain parade vespa, reog dan lenong juga mewarnai jalannya pendaftaran bakal calon legislatif PKB ke KPU.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cak Imin Tak Lagi Daftar Caleg, PKB: Sudah Waktunya Maju Pilpres

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin tidak lagi mengikuti pemilihan anggota legislatif (pileg) pada Pemilu 2024. Sebab, Cak Imin ingin menjalankan mandat muktamar PKB untuk maju di Pilpres 2024.

"Benar. Gus Imin memilih menjalankan mandat muktamar untuk maju dalam Pilpres 2024. Saat ini momentum terbaik bagi Gus Imin," kata Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, saat dikonfirmasi, Selasa (9/5/2023).

Dia pun menyebut, sudah saatnya Cak Imin melangkah di Pilpres 2024. Terlebih, sudah tidak ada lagi sosok petahanan yang maju pada pesta demokrasi 2024 mendatang.

"Lagipula, Gus Imin 'wis wayahe' (Sudah waktunya) untuk menerima mandat yang lebih besar, terlebih saat ini tidak ada incumbent yang maju dalam Pilpres," jelasnya.

Tak hanya itu, alasan lain Cak Imin yakin maju pada Pilpres 2024, karena Wakil Ketua DPR RI ini mendapat dukungan dari para kiai, dan jajaran kader untuk maju sebagai capres atau cawapres 2024.

"Demikian juga, Gus Imin didukung oleh para kiai, jajaran kader dan simpatisan untuk mengambil posisi yang dapat memberikan 'cottail effect' bagi peningkatan suara dan kursi PKB, yakni masuk dalam kertas suara Pilpres bukan pileg," imbuh dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.