Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan, Rakernas III PDIP yang digelar 6-8 Juni 2023 tidak akan mengumumkan nama bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo.
“Nama-nama masuk tidak akan dibahas di dalam Rakernas,” kata Hasto di sela Rakernas PDIP, Rabu (7/6/2023).
Baca Juga
Rakernas kali ini, lanjut Hasto, akan membahas strategi pemanasan mesin partai menghadapi Pemilu 2024.
Advertisement
“Rakernas membahas mesin partai penggalang tokoh strategi pemenangan Pemilu, persiapan saksi yang sangat detail, pelatihan juru kampanye, pelatihan kaum milenial pelatihan generasi Z ,” kata Hasto.
Pembahasan Cawapres Ganjar, lanjutnya, akan dilakukan tim khusus yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
“Terkait cawapres ada tim khusus yg dipimpin langsung oleh ibu ketum di situ ada mas Prananda ada mba Puan ini secara dinamis kalo ibu ketum secara periodik juga berkomunikasi dengan pak presiden jokowi juga dengan para ketum yg sudah menyatakan dukungan,” kata dia.
Meski demikian, Hasto membenarkan nama-nama cawapres yang disampaikan Puan Maharani, bahkan ada nama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
“Nama-nama yang disampaikan mbak Puan kemarin betul. Bahkan, muncul juga nama pak Basuki Menteri PUPR. karena beliau, ada dari daerah-daerah Aceh mengalami kemajuan, Papua mengalami kemajuan, Sumatera Palembang mengalami kemajuan karena pembangunan infrastruktur, kemudian NTT mengalami kemajuan,” pungkasnya.
Rakernas Hari Terakhir Bahas Puncak Perayaan Bulan Bung Karno
Sebelumnya, Hasto menyebutkan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III akan membahas tentang persiapan menyambut Puncak Perayaan Bulan Bung Karno. Salah satunya terkait pembahasan soal mobilisasi massa dan simpatisan PDIP berbagai daerah.
Diketahui, PDIP bakal melaksanakan Puncak Perayaan Bulan Bung Karno di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 24 Juni 2023.
Hasto menyebutkan mobilisasi massa PDIP dari kawasan Indonesia Timur akan menggunakan kapal karena moda transportasi jenis tersebut sudah dirapikan era Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Kemudian besok hari dilakukan pembahasan terkait puncak bulan bung Karno, mengingat mobilisasi massa di seluruh Indonesia, tetapi dalam mobilisasi massa, kita pun menunjukkan progres yang luar biasa dari pak Jokowi dalam infrastruktur, sehingga nanti dari Sulawesi Utara, Kalimantan Barat, dan Papua akan menggunakan kapal laut ke Jakarta," ujar Hasto di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (7/6/2023).
Advertisement