Liputan6.com, Jakarta PDI Perjuangan tidak mendapatkan kursi di Sumatera Barat pada Pemilu 2019 lalu. Kini, PDIP menyiapkan sejumlah wajah baru untuk menghadapi pemilu di Sumatera Barat.
PDIP menyiapkan beberapa jenderal TNI Polri sebagai calon legislatif. Hal itu terlihat dalam daftar caleg sementara yang dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Baca Juga
Di Dapil Sumatera Barat I yang meliputi wilayah selatan dan Pulau Mentawai l, PDI Perjuangan mencalonkan Irjen Pol (Purn) Fakhrizal. Ia adalah mantan Kapolda Sumatera Barat pada tahun 2016-2019. Fakhrizal dipercayakan nomor urut dua.
Advertisement
Di Dapil yang sama, PDIP juga masih menjagokan Alex Indra Lukman. Ia adalah ketua DPD PDIP Sumatera Barat dan mantan anggota DPR RI. Alex saat ini ditempatkan sebagai caleg nomor urut satu.
Sementara, di Dapil Sumatera Barat I yang meliputi wilayah utara, PDIP untuk Pemilu 2024 menjagokan seorang perwira tinggi TNI Angkatan Laut.
Ia adalah Laksamana Muda (Purn) Yuhastihar. Penempatannya terakhir sebelum pensiun di Lemhannas.
KPU Sudah Tetapkan DCS
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan daftar calon anggota legislatif sementara (DCS) untuk DPR RI pada Pemilu 2024.
Hasilnya dari 18 partai politik peserta pemilu, hanya ada 12 parpol yang 580 bacalegnya lolos karena berhasil memenuhi syarat.
“Hanya 12 parpol yang 580 Bacalegnya masuk DCS. Sisanya dinyatakan tidak memenuhi syarat setelah melalui hasil verifikasi,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari saat jumpa pers di Kantor Pusat KPU RI Jakarta, Jumat (18/8/2023).
Reporter: Ahda Bayhaqi/Merdeka.com
Advertisement