Sukses

Demokrat Tegaskan Urusan dengan Anies Sudah Selesai

Partai Demokrat telah mengundurkan diri dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Hal ini terjadi setelah Partai Nasional Demokrat (NasDem) menyatakan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menjadi Cawapres dari Anies Rasyid Baswedan.

Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrat telah mengundurkan diri dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Hal ini terjadi setelah Partai Nasional Demokrat (NasDem) menyatakan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menjadi Cawapres dari Anies Baswedan.

Dengan sudah mengundurkan diri dari koalisi tersebut, Wakil Ketua Umum Demokrat Benny Kabur Harman mengaku jika partainya sudah menutup diri untuk mantan Gubernur DKI Jakarta.

"Bagi kami, Demokrat sudah tutup dengan Anies Baswedan, sudah tidak ada lagi," kata Benny kepada wartawan di Gedung Parlemen Jakarta, Selasa (5/9).

Meski begitu, partai berwarna biru dan berlogo Mercedes ini tetap memberikan selamat kepada mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud).

"Kita sudah menyampaikan selamat kepada Mas Anies ya," ujarnya.

2 dari 2 halaman

Deklarasi

Diketahui, Anies Rasyid Baswedan - Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah resmi dideklarasikan menjadi pasangan Capres-Cawapres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Deklarasi keduanya ini dilakukan di Hotel Yamato (Hotel Majapahit) Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu, 2 September 2024 kemarin.

  • Pemilihan umum legislatif yang disingkat sebagai Pemilu tahun 2024 akan mulai dilaksanakan pada 14 Februari 2024.

    Pemilu 2024

  • Anies Baswedan menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia
    Anies Baswedan pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia

    Anies Baswedan

  • Demokrat

Video Terkini