Sukses

Prabowo Sadar Keputusan Gabung Jokowi Bikin Kecewa Emak-Emak, Dia Ungkap Alasannya

Bakal Capres Prabowo Subianto lagi-lagi mengungkapkan alasannya mau bergabung dengan kabinet Presiden Jokowi. Berikut kata Prabowo

Liputan6.com, Jakarta Bakal Capres Prabowo Subianto lagi-lagi mengungkapkan alasannya mau bergabung dengan kabinet Presiden Jokowi. Hal itu disampaikan Prabowo Subianto saat memberi sambutan di hadapan relawan Matahari 08 atau Mata Hati Rakyat Indonesia di Dewandaru, Jalan Haji Nawi, Gandaria Selatan, Jaksel pada Minggu (15/10/2023).

Prabowo mengatakan, tak bisa ditepis keputusannya bergabung bersama Presiden Jokowi menuai komentar dari berbagai pihak. Bahkan, pendukung setianya dari kalangan emak-emak sampai mengungkapkan rasa kecewa.

"Saya telah bersatu dengan presiden Joko Widodo. Dulu saya tahu emak-emak banyak kecewa saya gabung," kata Prabowo, Minggu.

"Tetapi saya yakin bahwa emak-emak mengerti dan sekarang paham saya bersatu sama Pak Jokowi, walau beliau kalahkan saya 2 kali," sambung Prabowo.

Menjawab itu, Prabowo kemudian mengutip salah satu pepatah kenamaaan. Bunyinya, "If you can't beat them, join them" (jika kamu tak bisa melawannya, bergabung lah bersamanya).

Menurut dia, persaingan di dalam kompetisi merupakan hal yang wajar, tapi tidak boleh berujung permusuhan.

"Itu dalam arti yang baik karena persaingan, kompetisi, rivalitas itu bagus. tetapi diujungnya tidak boleh menjadi permusuhan," ujar dia.

Prabowo menyampaikan, ia bersyukur bangsa Indonesia punya suatu tradisi atau kebiasaan yang tidak dimiliki negara lain. Apa itu?

"Kita berbeda pendapat, kadang-kadang pukul meja, 'apa kau, apa kau'. Tapi pada ujungnya 'sudah gimana sih lo, kan kita temen, ngapain kita ribut-ribut. Nah itu, harus ada kesadaran itu.

Relawan Matahari 08 mendeklarasikan diri mendukung Prabowo Subianto menjadi Presiden pada Periode mendatang. Prabowo menerima dukungan itu dan menyatakan akan melanjutkan program-program Presiden Joko Widodo tatkala terpilih menjadi Presiden pada periode mendatang.

"Saya semangat, saya terima dukungan sodara-sodara. Saya ingin berjuang bersama-bersma sodara-sodara. Saya ingin bersama sodara, bersama kekuatan rakyat, saya ingin melanjutkan pembangunan yang telah dirintis oleh Presiden Joko Widodo," tandas Prabowo.

2 dari 3 halaman

Didukung Projo

ProJo resmi mendeklarasikan dukungan kepada bakal capres Prabowo Subianto pada Sabtu 14 Oktober 2024. Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (ProJo) Budi Arie Setiadi menyampaikan pihaknya menyiapkan strategi untuk memenangkan bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024.

"Kemarin dilakukan (pembukaan Rakernas VI ProJo) oleh Bapak Presiden, Bapak Joko Widodo, kami melanjutkan dengan rapat secara nasional ini di Hotel Sahid, untuk merumuskan langkah-langkah pemenangan," ujar Budi Arie dalam konferensi pers di Hotel Grand Sahid Jakarta, Minggu (15/10/2023).

Dia mengatakan, Rakernas VI ProJo ini merupakan langkah awal untuk memenangkan Prabowo di Pilpres 2024. Budi menuturkan, pihaknya akan bekerja sama dengan seluruh relawan Prabowo dan partai politik (parpol) pendukung.

"ProJo bekerjasama dengan seluruh elemen relawan Pak Prabowo, serta komponen kemenangan capres Pak Prabowo Subianto baik itu partai politik yang tergabung dalam Indonesia Maju, dan seluruh komponen pemenangan lainnya," ucap dia.

Saat ini, lanjut Budi Arie, ProJo telah membentuk Badan Pemenangan Pilpres (Bapilpres) dan rumah Indonesia Maju sebagai komponen pemenangan Prabowo pada Pilpres 2024. Menurut dia, Bapilpres DPP ProJo akan langsung bergerak ke daerah-daerah.

"Bapilpres DPP ProJo dengan langsung dengan gerakan mesin politik dari pusat maupun daerah dan melakukan kerjasama dengan seluruh komponen tim pemenangan Pak Prabowo Subianto di seluruh Indonesia," tutur Budi.

3 dari 3 halaman

Klaim Projo Seluruh Indonesia Dukung Prabowo

Sebelumnya, Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi menegaskan relawan Projo seluruh Indonesia telah sepakat memberi dukungan ke bakal capres Prabowo Subianto di pilpres 2024.

"Dari pandangan teman-teman seluruh Indonesia Projo yang saya serap adalah sepakat untuk mendukung Pak Prabowo," kata Budi usai Rakernas Projo di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 14 Oktober 2023.

Budi mengakui sudah berkonsultasi dengan Jokowi terkait dukungan ke Prabowo. "Udah udah. Jangan bilang ada perintah segala macam lah, udah itu aja, sesuatu yang udah jelas enggak usah diperjelas lagi," kata Budi.

Budi menjelaskan alasan deklarasi dilakukan di tempat terpisah dari Rakernas Projo.

"Oh enggak dipisah, cuma ini kan menghindari Pak Presiden. Pengumuman kita deklarasi Projo ini masih ada Pak Presiden, kalau sekarang kan udah enggak ada Pak Presiden," pungkasnya.

Live dan Produksi VOD