Liputan6.com, Jakarta - Pasangan bakal capres Ganjar Pranowo dan bacawapres Mahfud Md akan mendaftar ke KPU pada Kamis (19/10/2023) siang hari ini. Ganjar-Mahfud akan memulai rangakaian pendaftaran dengan berangkat dari Tugu Proklamasi.
"Kami akan berangkat dari Tugu Proklamasi, suatu tempat yang sangat penting karena tadi Prof Mahfud Md menggelorakan semangat pintu gerbang kemerdekaan itu oleh Bung Karno dan Bung Hatta, sehingga kami memulai dari tempat yang sangat sakral tersebut. Dan kami memohon doa kepada masyarakat Indonesia," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto kepada wartawan, Kamis (19/10/2023).
Baca Juga
Menurut Hasto, rombongan akan mulai berangkat dari Tuprok sekitar pukul 10.00 WIB dan akan mendaftar atau tiba di KPU pukul 11.00 WIB.
Advertisement
Hasto mengaku tak khawatir akan ada tabrakan jadwal dengan paslon Anies-Cak Imin yang dijadwalkan mendaftar pukul 08.00 WIB.
"Kami berharap koordinasi dengan KPU itu setiap paslon setidaknya 2 jam sehingga kami bisa hadir pada jam 11.00 WIB, tapi manakala situasi dan kondisi mengharuskan harus bergeser itu tidak ada masalah, kami taat asas, kami mendahulukan pasangan lain monggo kalau mau daftar, kami sambil lihat situasionalnya nanti," Kata Hasto.
Dihadiri Ketum Parpol Pengusung
Menurut Hasto, para Ketua Umum pendukung yakni Ketum PDIP, PPP, Hanura dan Perindo akan turut hadir di KPU. Namun, para Ketum akan kumpul lebih dulu di kediaman Megawati Soekarnoputri di kawasan Menteng.
“Ikut dengan semangat, ketum akan ikut dan disiapkan kendaraan secara khusus," kata dia.
Usai mendaftar di KPU, Hasto memastikan paslon akan langsung pulang dan tidak akan menyampaikan orasi di hadapan massa pendukung.
"Kita ini kan tertib, jadi tidak ada orasi orasi di KPU, tidak ada karena kami memang ingin tertib, kami taat pada penyelenggara pemilu," pungkas Hasto.
Advertisement