Liputan6.com, Jakarta - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari mengungkapkan, total durasi debat perdana Pilpres 2024 akan berlangsung selama 150 menit. Durasi debat tersebut terpecah kepada sejumlah sesi, dengan durasi bersih debatnya adalah 120 menit.
"Totalnya 150 menit, untuk debatnya 120 menit, dibagi enam segmen dan di antara segmen ada jeda iklan waktunya kurang lebih lima menit," kata Hasyim saat jumpa pers di Kantor KPU Republik Indonesia, Jakarta, Senin (11/12/2023).
Hasyim menambahkan, 11 panelis yang ditunjuk dan menandatangani pakta integritas, sudah bekerja dalam menyusun soal yang akan menjadi bank soal selama debat. Selain itu, mereka sudah dikarantina sejak dua hari lalu agar menjaga profesionalitas.
Advertisement
"Panelis sudah bekerja dan moderator yang akan memimpin debat capres, mereka sudah siap," ucap Hasyim.
Komisioner KPU August Mellasz menambahkan, enam segmen tersebut adalah satu, pembukaan pembacaan tata tertib dan penyampaian visi misi dan program kerja.
"Segmen kedua dan ketiga, pendalaman visi misi dan program kerja , pertanyaan dan interaksi antara pasangan calon yang lain. Segmen empat dan lima yaitu tanya jawab dan tanggapan di sana akan terjadi proses interaksi tanggapan lontaran pertanyaan dari pasangan calon dan direspon antara calon dengan calon yang lain dan terakhir adalah segmen penutup," tandas August.
Debat capres-cawapres perdana pada Pilpres 2024 digelar pada Selasa 12 Desember 2023. Nantinya pada debat perdana tersebut ketiga calon presiden akan beradu gagasan terkait sejumlah tema yaitu Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi.
Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel Jadi Moderator Debat Perdana Pilpres 2024
Dua orang jurnalis dipilih menjadi moderator untuk memandu jalannya debat perdana Capres-Cawapres di Pilpres 2024. Keduanya adalah Ardianto Wijaya Kusuma dan Valerina Daniel.
Kedua nama itu diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Sabtu (9/12/2023).
"Kita sudah mendapatkan moderator untuk diskusi atau debat pertama capres-cawapres, yaitu Ardianto Wijaya Kusuma dan Valerina Daniel," kata Komisioner KPU RI August Mellaz dalam keterangannya.
Selain moderator, KPU juga merilis 11 nama panelis debat perdana capres-cawapres pada pilpres 2024. Ada mantan Ketua Komnas HAM hingga Guru Besar yang masuk dalam daftar panelis.
August menerangkan, 11 orang telah menyatakan kesediaannya untuk menjadi panelis pada debat pertama Pilpres 2024.
"Kita sudah mendapatkan konfirmasi dan kesediaannya. Ada 11 panelis yang kami sudah hubungi dan bersedia sejak kemarin," ujar dia.
August menyampaikan, panelis bakal membuat materi soal debat. Mereka akan dikarantina terhitung sejak Minggu, 10 Desember 2023 hingga Rabu, 13 Desember 2023 di Jakarta.
"Untuk merumuskan pertanyaan-pertanyaan yang akan disusun oleh panelis. Nanti kami akan diskusikan tema besarnya dan kemudian bagaimana rumusan-rumusan pertanyaan, termasuk bagaimana tata kelola dari pertanyaan-pertanyaan yang nanti akan dirumuskan oleh para panelis di situ," ujar dia.
Advertisement
Jaga Kerahasiaan, KPU Segel Pertanyaan Debat Pilpres 2024
KPU RI August Melasz menjamin kerahasiaan soal debat Pemilu presiden (Pilpres) 2024. Salah satunya, dengan menyegel seluruh dokumen pertanyaan hingga nantinya dibuka saat ajang dimulai.
"Pertanyaan itu akan disegel, terus nanti misalkan diserahkan ke moderator untuk disampaikan ke pasangan calon (paslon)," kata August kepada awak media, seperti dikutip Minggu (10/12/2023).
Dia mengaku, bahkan jajaran komisioner KPU pun tidak tahu pertanyaan apa yang akan disampaikan kepada para kandidat masing-masing paslon. Menurut dia, pihak yang mengetahui, selain penyusun soal dari tim ahli hanyalah tim panelis yang sudah terpilih.
"Kita enggak pernah tahu pertanyaannya apa. Itu lah kemudian panelis itu juga menandatangani pakta integritas, disana untuk tidak membocorkan, untuk menjaga pertanyaan itu," jelas August.
Meski begitu, KPU memastikan pertanyaan yang disampaikan masih dalam koridor dan tema yang sudah ditentukan di tiap sesi debatnya.
Hal itu menjadi pegangan kepada para kandidat untuk menyiapkan materi terbaiknya saat menjawab pertanyaan yang disampaikan moderator debat.
"Paling penting kan tema debatnya apa, dari situlah kemudian pertanyaan akan disitu. Kami akan sampaikan dalam konteks pengarahan semuanya (terkait tema)," August menandasi.
Â
KPU Tetapkan Format Baru, Capres-Cawapres Diharuskan Hadir Bersama Saat 5 Kali Debat
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI rampung membahas format debat capres-cawapres untuk Pilpres 2024. Debat capres dan cawapres bakal dilakukan secara terpisah.
Debat bakal berlangsung sebanyak lima kali. Dengan porsi tiga kali debat capres dan dua kali debat cawapres.
"Urutan-urutannya ya, debat pertama itu nanti adalah porsinya untuk debat capres. Debat kedua adalah debat untuk cawapres. Debat yang ketiga adalah debat untuk capres. Debat keempat adalah debat untuk cawapres. Dan yang kelima atau yang terakhir, itu porsinya untuk debat capres," kata Ketua KPU Hasyim Asy'ari di kantor KPU, Jakarta Pusat, Rabu (6/12/2023).
Keputusan ini, kata Hasyim mencapai titik temu setelah KPU menggelar rapat dengan masing-masing tim sukses pasangan capres-cawapres Pilpres 2024. Rapat itu membahas soal format hingga panelis debat capres-cawapres.
Lebih lanjut, Hasyim menjelaskan meski debat digelar terpisah, pasangan capres-cawapres diharuskan hadir secara bersama.
"Intinya hadir, paslon hadir. Kemudian soal nanti tampil didampingi atau tidak, nanti kita bicarakan bagaimana," ujar Hasyim.
Kendati capres-cawapres diharuskan hadir bersama, Hasyim memastikan porsi debat berlangsung sebagaimana jadwal yang telah ditetapkan.
"Tapi, intinya yang bicara boleh dikatakan, sepenuhnya kalau debat capres, ya sepenuhnya capres. Kalau cawapres, sepenuhnya cawapres," ucap Hasyim.
Advertisement