Liputan6.com, Jakarta Sejumlah tamu undangan acara deklarasi bakal calon gubernur dan wakil gubernur Pilkada Jakarta 2024 mulai tampak hadir di Hotel Sultan, Jakarta. Salah satunya Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus.
Di mana hari ini rencananya Ridwan Kamil akan dideklarasikan sebagai calon gubernur bersama Suswono sebagai pasangannya yang berasal dari PKS.
Baca Juga
Ridwan Kamil diketahui sendiri merupakan kader dari Partai Golkar. Namun begitu, Lodewijk mengaku pihaknya hanyalah tamu undangan dalam acara tersebut.
Advertisement
"Kita kebetulan bukan tuan rumah, kita tamu yang on time," tutur Lodewijk di lokasi, Senin (19/8/2024).
Selain itu, dia juga menyatakan baru mengetahui kalau bakal calon wakil gubernur Jakarta yang diusung mendampingi Ridwan Kamil adalah Suswono dari PKS.
"Saya tidak tahu (permintaan Ridwan Kamil atau bukan). Karena baru tadi malam saya buka-buka, oh ternyata S ini adalah oh Pak Suswono, mantan Menteri Pertanian, ternyata kader PKS. Ya terus terang tadi malam baru tahu. Aku juga enggak mau ngira-ngira, teman-teman wartawan kan juga ada inisial S, kalau aku nggak bisa, L, beliau R, jadi belum masuk dalam radar," jelas dia.
Lebih lanjut, Lodewijk mengaku undangan kali ini berbentuk makan bersama Ridwan Kamil dan Suswono. Adapun tamu undangan adalah sejumlah sekjen partai, sementara untuk ketua umum masih belum diketahui.
"Saya belum tahu. Yang jelas kami, aku baru selesai rapat. Aku minta saya izin hadir ke sana. Terus berikutnya kita juga kan Munas besok. Kita rapat terakhir jam 13.30 ini. Nah yang pimpin Pak Agus Gumiwang. Aku pengen konfirmasi, Pak AGK yang hadir siapa. Terus terang kita belum tahu yang hadir siapa. Ketum hadir nggak," Lodewijk menandaskan.
Â
PKS Sebut Ridwan Kamil Akan Dideklarasikan dengan Suswono Sore Ini
Politikus Golkar Ridwan Kamil hari ini akan dideklarasikan secara resmi untuk maju di Pilkada Jakarta 2024 sebagai bakal calon gubernur.
Adapun dia akan dijodohkan dengan Ketua Majelis Pertimbangan Pusat Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Suswono sebagai pasangannya di Pilkada Jakarta.
Juru bicara PKS Ahmad Mabruri membenarkan deklarasi pasangan tersebut dilakukan sore ini, Senin (19/8/2024). Adapun, rencananya pukul 17.00 WIB dimajukan menjadi pukul 16.00 WIB.
"Dimajukan jam 16.00 WIB yang terbaru," kata Ahmad.
Sebelumnya, Ridwan Kamil akan segera diresmikan sebagai kandidat calon gubernur (cagub) Jakarta yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Senin (19/8/2024).
Â
Advertisement
Lanjutkan Program yang Ada
Menjelang deklarasi, Ridwan Kamil berjanji akan melanjutkan program-program yang telah dibuat oleh gubernur terdahulu, termasuk Anies Baswedan sampai Heru Budi Hartono.
"Intinya melanjutkan hal-hal baik dari Pak Anies Baswedan, Pak Heru, dan gubernur-gubernur terdahulu. Dan saya pasti akan melakukan pelanjutan yanhg sifatnya baiklah ya," kata Ridwan Kamil di DPP Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (18/8/2024).
Mantan gubernur Jawa Barat itu memastikan apabila terpilih menjadi gubernur Jakarta, akan mencoba menyempurnakan program-program yang masih kurang.
"Salah satu dari sekian banyak dibahas adalah concern masyarakat Jakarta yang ingin jarak dari rumah atau hunian ke tempat kerjanya jangan terlalu jauh. Jadi stres, macet, polusi, dan sebagainya," ujar Ridwan Kamil.
"Nah, social housing kebetulan sesuai dengan visi misi Pak Prabowo, ingin memperbanyak perumahan untuk menengah bawah, kira-kira begitu ya," lanjutnya.
Â