Sukses

Pilwakot Gorontalo, Idris Rahim Resmi Maju Berpasangan dengan Andi Ilham

Empat Partai yang mendukung Idris Rahim-Andi Ilham (Paket Idaman) di antaranya PPP, PDI Perjuangan, Hanura dan Perindo.

Liputan6.com, Jakarta - Idris Rahim Mantan Wakil Gubernur Gorontalo resmi menerima rekomendasi dukungan maju menjadi Calon Walikota Gorontalo berpasangan dengan Andi Ilham sebagai Wakil Wali Kota Gorontalo.

Empat Partai yang mendukung Idris Rahim-Andi Ilham (Paket Idaman) di Pilkada 2024 di antaranya PPP, PDI Perjuangan, Hanura dan Perindo.

“Dengan dukungan empat partai ini kita sudah siap bertarung menjadi kandidat di Pilwakot 2024,″ Kata Andi Ilham Bakal Calon Wakil Wali kota Gorontalo, Selasa (27/8).

Andi Ilham menyampaikan, Pasangan Idaman telah menerima dengan resmi B1 KWK dari PPP, PDIP, Hanura Dan Perindo.

"Insyallah hari Kamis kita akan mendaftar ke KPU Kota Gorontalo untuk menyerahkan secara resmi berkas pendaftaran," ujarnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Terima Kasih

Andi Ilham Menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan-pimpinan partai, telah mempercayai dirinya mendampingi, Idris Rahim.

Diketahui KPU akan menggelar Pilkada Serentak 2024 di 37 Provinsi di Indonesia. Kemudian, ada 508 kabupaten/kota dari 514 kabupaten/kota yang menyelenggarakan pilkada.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini