![Acara ini dimeriahkan oleh sederet selebriti ternama yang turut menjadi model. Bertema 'Reflection', acara ini tidak hanya menampilkan busana-busana terbaru, tetapi juga mendorong introspeksi diri. Zaskia Sungkar memperkenalkan koleksi terbarunya, seperti Atacama dan Mighty Allure, sementara Shireen Sungkar menampilkan koleksi 'Harmony' yang terinspirasi oleh kedamaian dan keselarasan. (Liputan6.com/IG/@shireensungkar)](https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/UAvEx7jEspDKQQOL4iGAe7eEonM=/165x90/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5135813/original/068388500_1739788663-fgfhhfgjgjgj.jpg)
Koleksi Raya 2025 dari Zaskia Sungkar Signature dan Shi by Shireen sukses diluncurkan dalam acara Reflection Ramadan Show. Diselenggarakan pada Sabtu (15/2/2025) di Hall Patinus, Jakarta, acara Reflection Ramadan Show 2025 ini sukses menyita perhatian publik. Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar dalam dukungan penuh dari suami yang turut hadir sembari membawa buket bunga.