Liputan6.com, Penajam Paser Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur melakukan sosialisasi Pemilu 2019 kepada pemilih pemula yang dikemas dengan nama goes to school.
"Potensi pemilih pemula itu cukup besar. Sosialisasi pemilu tersebut sebagai proses penyampaian informasi mengenai tahapan dan program penyelenggaraan pemilihan legislatif, pemilihan presiden, dan wakil presiden," ujar Ketua KPU Penajam Paser Utara Feri Mei Effendi, seperti dikutip dari Antara, Jumat (2/11/2018).
Baca Juga
Sosialisasi itu juga, menurutnya, untuk pendidikan pemilih yakni penyampaian informasi meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan kesadaran pemilih pemula terkait Pemilu 2019.
Advertisement
"Sosialisasi dan pendidikan pemilih keharusan bagi penyelenggara yang dilakukan secara berkesinambungan kepada masyarakat yang telah memiliki hak pilih," ucap Feri.
Sebagai penyelenggara Pemilu, lanjut dia, KPU harus melakukan kegiatan sosialisasi tersebut baik menjelang tahapan dan penyelenggaraan kepemiluan maupun di hari-hari biasa.
"Kegiatan itu memberikan pendidikan kepada masyarakat, khususnya pemilih pemula agar berperan serta atau pelibatan masyarakat dalam Pemilu," kata Feri.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Â
Partisipasi Cukup Tinggi
Pada Pilkada Serentak 2018, Kabupaten Penajam Paser Utara meraih peringkat pertama di Kalimantan Timur dengan partisipasi masyarakat yang mencapai lebih kurang 70 persen.
KPU Kabupaten Penajam Paser Utara mendapat piagam dari KPU Provinsi Kalimantan Timur sebagai penghargaan tingkat partisipasi masyarakat pada Pilkada Serentak 2018 tersebut. Feri berharap, kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih dapat meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilu 2019.
"Kami terus menggencarkan sosialisasi dan pendidikan Pemilu di dalam ruangan maupun di luar ruangan, diharapkan peserta sosialisasi dan pendidikan Pemilu menyebarluaskan informasi tahapan maupun pemungutan suara Pemilu 2019," jelas Feri.
Advertisement