Sukses

Gibran soal Teguh Dampingi di Pilkada Solo: Langsung Ada Chemistry

Gibran Rakabuming Raka hari ini akan bertolak ke Semarang, Jawa Tengah untuk menghadiri pengumuman rekomendasi PDIP untuk Pilkada 2020.

Liputan6.com, Jakarta Gibran Rakabuming Raka hari ini akan bertolak ke Semarang, Jawa Tengah untuk menghadiri pengumuman rekomendasi PDIP untuk Pilkada 2020.

Sebelum bertolak ke Semarang, dia menyempatkan diri hadir di DPC Solo. Dirinya hadir bersama Teguh Prakosa, yang digadang-gadang sebagai pendampingnya.

"Saya sangat bersyukur. Saat dapat undangan, langsung udah kelihatan chemistry-nya. Pokoknya setelah ini saya dan Pak Teguh akan melakukan komunikasi intensif dengan jajaran PDIP," kata Gibran, dalam keterangannya, Jumat (17/7/2020).

Dia menuturkan tak mempersiapkan apa-apa untuk datang ke Semarang. Hanya mengikuti arahan dari Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Rudyatmo.

"Saya persiapannya bismillah saja untuk ke Semarang ini. Saya akan mengikuti arahan Pak Rudy selaku Ketua DPC," tutur Gibran.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Kata Teguh Prakosa

Sementara itu, Teguh sendiri menyatakan siap jika nanti disandingkan dengan Gibran.

"Harus siap. Artinya Mas Gibran ini pasangan muda. Sehingga kami harus bisa mengikuti apa saja kemauan anak-anak muda. Bisa mengikuti langkah-langkahnya yang rapi, punya wawasan luas, semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak," pungkasnya.