Sukses

4 Aksi Unik Relawan Pendukung Jokowi 2 Periode

Tim Kampanye taklengkap jika tidak ada suara para relawan yang akan memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memilih Ketua MUI KH Ma'ruf Amin sebagai pendampingnya dalam Pilpres 2019.

Untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin, kini bursa Ketua Tim Kampanye pun telah dibuka. Sejumlah nama bahkan bahkan sempat mencuat kepermukaan.

Sebut saja mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo, presenter televisi Najwa Shihab hingga pengusaha Erick Thohir. Mereka dianggap bisa membawa Jokowi dua peroide jadi presiden.

Namun, keberadaan Tim Kampanye tak akan lengkap jika tidak ada suara para relawan pendukung yang akan memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

Berikut ini para relawan yang menyatakan dukungannya kepada Jokowi dengan cara-cara unik:

2 dari 5 halaman

1. GoJo Goes To Mahameru

GoJo singkatan dari Relawan Golkar Jokowi. Saat memperingatai HUT ke-73 RI, 17 Agustus kemarin, sejumlah relawan mendaki puncak Gunung Semeru, Mahameru di Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Pendakian bertajuk 'GoJo Goes To Mahameru' tidak hanya semata-mata untuk jasmani dan rohani saja. Menurut Sekjen GoJo, Elang Hidayat di Jakarta, kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan kepemimpinan 2 periode Presiden Jokowi pada Pilpres 2019

"GoJo Goes To Mahameru adalah keinginan teman-teman relawan untuk mendukung penuh Partai Golkar dan Pak Jokowi maju kembali 2 periode," kata Ketua relawan GoJo Kebayoran Lama, Muhamad Kurniawan Kurniawan.

Menurutnya, semangat untuk mendukung Jokowi 2 periode karena dalam kepemimpinan Jokowi, pembangunan Infrastruktur di Indonesia sangat maju pesat.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

3 dari 5 halaman

2. Cangkul Simbol Kerja Nyata Jokowi

Cangkul diberikan para para petani oleh sejumlah relawan di Jawa Barat yang tergabung dalam Komunitas Indonesia Cinta Jokowi (KITA Jokowi).

Menurut Koordinator Nasional KITA Jokowi M. Ichya Halimudin, cangkul simbol bahwa Jokowi dekat dengan rakyat khususnya petani.

Bentuk dukungan tersebut diberikan karena Jokowi dianggap berhasil menyejahterakan rakyat dan petani lewat aksi kerja nyatanya. Selain itu di jaman era serba modern saat ini, Jokowi berani menegaskan, petani harus terorganisasi layaknya korporasi.

Acara deklarasi KITA Jokowi yang pertama di Bandung, dihadiri oleh ratusan petani dan tokoh muda, seperti Choky Sitohang, Arif Sitohang dan Ade Fahrurrozi serta anggota Komisi I DPR RI Arif Suditomo.

Tokoh muda tersebut kompak meminta agar Jokowi mesti di dukung di pemilu tahun depan karena punya integritas yang tinggi, bersih, dan beprestasi.

4 dari 5 halaman

3. Biar Pakde Jokowi Saja (BPJS)

Nama yang cukup unik bukan? Koordinator BPJS Farhat Abbas mengatakan, tim relawan tersebut didirikan sebagai bentuk dukungan masyarakat yang menginginkan Jokowi menjadi presiden selama dua periode.

Mereka yang tergabung dalam relawan BPJS berasal dari kalangan ekonom hingga artis Tanah Air.

Anggota DPR Fraksi PDIP Masinton Pasaribu yang turut hadir mengapresiasi pembentukan BPJS.

Menurut dia, kemunculan kelompok-kelompok relawan ini menunjukkan bahwa antusias masyarakat kepemimpinan Jokowi sangat tinggi.

5 dari 5 halaman

4. Ahoker Jadi Jokower

Tak bisa dpungkiri, Meski Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mendekam di penjara Mako Brimob Depok, pengikut setianya hingga kini terus memberikannya dukungan.

Dengan menamakan diri Ahokers, para pendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok ini mendeklarasikan Gerakan Jaga Indonesia di Gedung Joeang, Menteng, Jakarta Pusat.

Gerakan tersebut sekaligus guna mengawal kemenangan pasangan bakal calon presiden Joko Widodo atau Jokowi dan wakil presiden Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

Salah satu Ahoker yang hadir di acara tersebut adalah budayawan Eros Djarot. Eros memastikan Ahoker akan mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf.

Dia juga menyatakan Ahoker tidak bakal golput di Pilpres 2019 dan menyebut menyebut Jokowi merupakan satu kesatuan dengan Ahok.

Sisca Rumondor, salah satu Ahoker lainnya menambahkan, Ahoker kini telah melebur dengan pendukung Jokowi.

"Sekarang kami juga relawan Jokowi, kita sudah melebur jadi Jokower. Di sini kami hadir, kami support Pak Jokowi," jelasnya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:Â