Liputan6.com, Jakarta - Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto dijadwalkan akan menjenguk mantan ibu negara, Ani Yudhoyono ke Singapura hari ini. Namun rencana itu batal. Padahal, nama Prabowo telah tercatat sebagai salah satu pembesuk Ani yang kini dirawat di sebuah rumah sakit di Singapura.
Badan Pemenangan Nasional BPN Prabowo-Sandi membantah batalnya Prabowo ke Singapura karena alasan politik. Anggota BPN, Ferry Juliantono menyampaikan, Prabowo hari ini harus berangkat ke Aceh untuk merayakan kemenangan di negeri serambi Mekah tersebut.
"Pak Prabowo hari ini harus ke Aceh," ujarnya dihubungi Jumat (3/5/2019).
Advertisement
Ferry mengatakan, Prabowo berangkat ke Aceh karena diundang para ulama. Sandiaga Uno telah lebih dulu berangkat untuk merayakan kemenangan pasangan 02. Pasangan Prabowo-Sandi menang telah di Aceh mengalahkan pasangan Jokowi-Ma'ruf.
"Dalam rangka memenuhi undangan ulama dan masyarakat Aceh," ujarnya.
Ferry juga mengaku belum tahu apakah kunjungan Prabowo ke Singapura akan diagendakan ulang. "Saya belum tahu," pungkasnya.
Reporter: Hari Ariyanti