Sukses

7 Resep Jajanan Pasar untuk Takjil Buka Puasa, Praktis dan Lezat

Jajan pasar cocok jadi takjil berbuka.

Liputan6.com, Jakarta Resep jajanan pasar bisa jadi pilihan untuk takjil buka puasa. Di bulan Ramadan, buka puasa adalah saat yang paling ditunggu. Biasanya untuk membatalkan puasa, ada aneka takjil yang disajikan.

Takjil-takjil ini sangat beragam, mulai dari kolak, kurma, minuman segar, hingga kue-kue manis. Salah satu jenis takjil yang tak kalah nikmat adalah jajanan pasar. Jika biasanya kamu membeli makanan-makanan ini di pasar atau toko kue, kini kamu bisa membuat sendiri dari resep jajanan pasar untuk takjil buka puasa.

Resep jajanan pasar untuk takjil buka puasa ini sekaligus bisa mengobati kerinduan akan kue tradisional. Membuat resep jajanan pasar untuk takjil buka puasa juga terbilang mudah dengan bahan-bahan sederhana.

Berikut 7 resep jajanan pasar untuk takjil buka puasa, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (5/5/2020).

2 dari 8 halaman

Klepon

Bahan:

180 g tepung beras ketan

150 ml air suam-suam kuku

2-3 tetes pewarna makanan hijau

8 sdm gula merah parut

100 g kelapa parut panjang

Cara Membuat:

1. Campur tepung beras dengan air hangat dan pewarna makanan hijau.

2. Uleni menjadi adonan yang padat namun mudah dibentuk.

3. Ambil satu sendok teh adonan, bulatkan.

Buat lubang dengan jari, dan masukkan ½ sdt gula merah parut. Tutup kembali adonan, dan bentuk bulatan sempurna. Lakukan sampai adonan habis.

4. Didihkan air dalam panci.

5. Masukkan bola klepon ke dalam air mendidih. Tunggu hingga klepon mengambang ke permukaan, angkat.

6. Gulingkan dalam wadah berisi kelapa parut.

7. Klepon siap disajikan sebagai takjil berbuka.

3 dari 8 halaman

Cucur

Bahan:

125 gram tepung beras

30 gram tepung terigu

1/4 sdt garam

230 ml air125 gram gula merah, sisir halus

2 lembar daun pandan

Cara Membuat:

1. Masak air, gula merah, dan pandan sampai larut dan mendidih. Diamkan hingga hangat.

2. Siapkan baskom dan campurkan tepung beras, tepung terigu, serta garam.

3. Aduk rata sambil tuangkan larutan gula merah sedikit demi sedikit.

4. Aduk terus sampai adonan halus. Diamkan minimal 1 jam.

5. Panaskan minyak dengan api sedang.

6. Sendok adoan dengan sendok sayur ke dalam penggorengan.

7. Balik dan tusuk tengahnya.

8. Angkat dan tiriskan.

Bahan:

125 gram tepung beras

30 gram tepung terigu

1/4 sdt garam

230 ml air125 gram gula merah, sisir halus

2 lembar daun pandan

Cara Membuat:

1. Masak air, gula merah, dan pandan sampai larut dan mendidih. Diamkan hingga hangat.

2. Siapkan baskom dan campurkan tepung beras, tepung terigu, serta garam.

3. Aduk rata sambil tuangkan larutan gula merah sedikit demi sedikit.

4. Aduk terus sampai adonan halus. Diamkan minimal 1 jam.

5. Panaskan minyak dengan api sedang.

6. Sendok adoan dengan sendok sayur ke dalam penggorengan.

7. Balik dan tusuk tengahnya.

8. Angkat dan tiriskan.

4 dari 8 halaman

Bolu kukus

Bahan:

250 tepung terigu protein sedang

225 gram gula pasir

2 butir telur

200 ml minuman bersoda tawar

1 sdm emulsifier atau TBM

Pewarna makanan kesukaan

Cara Membuat:

1. Kocok telur, gula pasir dan emulsifier hingga kaku.

2. Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan dan minuman bersoda, teruskan mengocok hingga adonan kental.

3. Untuk mengetes kekentalan adonan, ambil adonan dengan sendok lalu tuang kembali. Adonan yang sudah kental tidak mudah turun dengan cepat.

4. Ambil sedikit adonan lalu beri beberapa tetes pewarna makanan jika Anda ingin membuat pola corak warna. Bisa juga Anda memberi warna semua adonan dengan satu warna saja.

5. Siapkan dandang yang sudah panas dan menguap. Akan lebih baik jika tutup dandang dibungkus serbet agar uap tidak menetes pada kue.

6. Tuang adonan putih pada cetakan yang sudah diberi cup kue.Beri sedikit adonan berwarna di atas adonan putih. Sesuaikan dengan kreasi Anda.

7. Susun adonan dalam cetakan pada dandang.

8. Usahakan agar letak cetakan tidak terlalu rapat, karena jika cetakan terlalu rapat, uap panas sulit naik dan membuat kue sulit mekar.9. Kukus selama 20 menit. Jangan buka tutup selama 15 menit pertama agar Bolu Kukus mengembang sempurna.

10. Angkat Bolu Kukus, keluarkan dari cetakan.

11. Sajikan jika sudah dingin.

5 dari 8 halaman

Lemper

Bahan

200 gram beras ketan (bersihkan, rendam selama 1 - 3 jam)

1 lembar daun salam

1 batang serai (memarkan)

Garam (secukupnya)

125 ml santan kelapa Air (secukupnya)

Daun pisang (secukupnya, untuk membungkus)

Bahan Isi

200 gram daging ayam (buang tulangnya, rebus hingga matang, cincang halus)

500 ml air

1 batang serai (memarkan)

2 lembar daun salam

Garam (secukupnya)

Merica bubuk (secukupnya)

Kaldu ayam bubuk (secukupnya)

100 ml santan kelapa

Gula pasir (secukupnya)

6 siung bawang merah (haluskan)

4 siung bawang putih (haluskan)

Ketumbar (secukupnya, haluskan)

3 butir kemiri (sangrai, haluskan)

Minyak (secukupnya)

Cara Membuat Isi

Tumis bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri hingga harum. Masukkan garam, gula, batang serai, daun salam, kaldu ayam bubuk, merica bubuk dan daging ayam. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata. Jika sudah, masukkan santan kelapa lalu masak hingga santan kering. Jika sudah matang dan santan kering, angkat lalu sisihkan.

Cara Membuat Lemper

1. Tiriskan beras ketan yang sudah direndam. Kukus kurang lebih selama 20 menit. Angkat.

2. Panaskan panci yang telah diberi sedikit air. Masukkan beras ketan, batang serai, daun salam dan garam. Rebus hingga sedikit mendidih. Jika sudah, masukkan beras ketan ke dalamnya. Tambahkan santan kelapa dan masak sambil terus diaduk. Jika air sudah berkurang, angkat.

3. Kukus beras ketan yang telah direbus hingga matang kira-kira selama 30 menit.

4. Ambil loyang, letakkan setengah berat ketan di loyang sambil dipipihkan dan terus dipenyet-penyet. Berilah isi ayam di atas ketan dan ratakan.

5. Tutuplah loyang dengan sisa ketan yang masih setengah sambil dipipihkan juga dipenyet-penyet seperti sebelumnya.

6. Potong kecil panjang sesuai selera lalu bungkus dengan daun pisang.

7. Lemper pun telah jadi dan saatnya untuk segera dinikmati.

6 dari 8 halaman

Kueku

Bahan Isi:

150 gram kacang hijau yang sudah dikupas

150 gram gula pasir

1/4 sdt garam

Bahan Kulit:

250 gram tepung ketan

200 ml santan kelapa

1 buah kentang, dikukus lalu dihaluskan

1/2 sdt garam

pewarna makanan secukupnya

Cara Membuat:

1. Kukus kacang hijau sampai matang, lalu tumbuk atau haluskan dengan gula sampai rata. Masak dengan api sedang sampai agak kering, dinginkan, lalu bentuk bulat-bulat.

2. Campur kentang yang sudah dihaluskan dengan garam. Uleni sambil menuangkan santan sedikit demi sedikit sampai kalis. Tambahkan pewarna secukupnya.

3. Siapkan cetakan yang sudah diolesi minyak. Bentuk adonan kulit jadi bulat, beri isian. Masukkan ke dalam cetakan.

4. Keluarkan adonan dari cetakan. Beri alas daun. Kukus sekitar 10 menit. Angkat dan sajikan.

7 dari 8 halaman

Kue lumpur labu

Bahan:

300 gram labu kuning

150 gram tepung terigu

100 gram gula pasir

2 butir telur

250 ml santan rebus

2 sdm margarin, cairkan

vanili secukupnya

1/4 sdt garam

Cara Membuat:

1. Kupas labu dan kukus.

2. Haluskan labu sampai benar-benar lembut.

3. Kocok telur dan gula sampai larut di wadah terpisah.

4. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit.

5. Tambahkan labu dan santan.

6. Aduk rata adonan.

7. Masukkan margarin dan garam, aduk adonan sampai rata.

8. Panaskan cetakan dan olesi dengan margarin.

9. Masak adonan lumpur sampai matang.

8 dari 8 halaman

Dadar gulung

Bahan Kulit:

1/2 kg tepung terigu

3 butir telur

Sejumput garam

Air secukupnya

Vanili

Bahan Isian:

500 gr kelapa parut

2 keping gula merah

gula pasir secukupnya

Cara Membuat:

1. Untuk membuat kulit, masukkan semua bahan kulit, mixer hingga halus. Kemudian aduk, usahakan adonan jangan terlalu encer dan jangan terlalu kental. Beri pewarna makanan sesuai dengan selera, supaya tidak terlihat pucat.

2. Panaskan teflon yang sudah di olesi dengan margarin. Panaskan menggunakan api sedang supaya tidak mudah gosong.

3. Tuangkan 1 sendok sayur adonan ke dalam teflon, ratakan ke seluruh bagian teflon. Jika pinggiran sudah mulai kering, angkat.

4. Lakukan cara ini ke semua adonan kulit.

5. Untuk membuat isian, rebus gula jawa dengan air secukupnya. Tunggu hingga agak menajdi kental, kemudian masukkan kelapa parut, garam dan gula putih secukupnya. Aduk-aduk hingga gula meresap sempurna.

6. Ambil satu lembar dadaran, kemudian letakkan 1 sdt kelapa manis dia atas dadaran, gulung seperti melipat pakaian. Lakukan secara ulang pada kulitan yang masih tersisa.

7. Dadar gulung siap di hidangkan.