Sukses

Ayah dan Anak Warga Kanada Bawa Amunisi di Bandara Sentani

Saat itu petugas Bandara Sentani curiga pada koper hitam yang dibawa ayah dan anak tersebut.

Liputan6.com, Jayapura - Seorang ayah dan anak berkebangsaan Kanada harus berurusan dengan polisi karena kedapatan membawa 4 butir amunisi berkaliber 12,7 mm di Bandara Sentani, Jayapura, Papua.

Harms Jefri Thomas (44) yang bekerja sebagai mekanik pesawat PT Yajasi dan anaknya Jonah Harms Bjorn (18) hendak melakukan penerbangan ke Jakarta pagi tadi. Saat itu petugas Bandara Sentani curiga pada koper hitam yang dibawa ayah dan anak tersebut.

Setelah koper yang berisi amunisi itu diperiksa lewat mesin x-ray, keduanya langsung diperiksa.

"Keduanya sempat di bawa ke ruang Avsec Bandara Sentani guna diambil keterangannya," kata Kapolsek Kawasan Bandara Sentani, Iptu Witlson Latuasan di Jayapura, Papua, Selasa (31/5/2016).

"Dan setelah diperiksa, 4 amunisi tersebut sudah tidak aktif lagi alias kosong," sambung dia.

Setelah pemeriksaan, keduanya dapat melanjutkan penerbangannya sekitar pukul 11.10 WIT. Namun 4 amunisi menjadi barang bukti bagi petugas bandara.

Video Terkini