Sukses

Pantai Pohon Cinta Bakal Jadi Andalan Wisata Gorontalo

Konon banyak cinta muda-mudi bersemi di Pantai Pohon Cinta ini.

Liputan6.com, Gorontalo - Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga mengatakan objek wisata pantai "Pohon Cinta" merupakan destinasi unggulan pariwisata di Provinsi Gorontalo. Untuk itu, objek wisata pantai pohon cinta ini terus dipromosikan.

"Akan menjadi ikon di Kabupaten Pohuwato dan Provinsi Gorontalo nantinya," kata bupati ketika menjamu kunjungan kerja Gubernur Gorontalo Rusli Habibie di ibukota Marisa, dilansir Antara, Selasa (14/6/2016).

Tidak hanya objek wisata pantai yang menjadi daya tarik tersendiri. Di lokasi itu tempat terjadinya perputaran ekonomi masyarakat, karena berbagai kerajinan tangan hingga kuliner khas bisa didapat langsung.

"Sementara, fasilitasnya ditangani secara berkelanjutan sehingga ada kenyamanan para wisatawan domestik maupun mancanegara yang semakin bertambah," kata Syarif.

Namun, dia mengakui pihaknya belum terlalu optimal mempromosikan awasan wisata tersebut untuk saat ini. Pemerintah  masih akan terus membangun fasilitas dasar agar terlihat menarik bagi para wisata.

Selain itu, kata bupati dua periode ini, kawasan wisata pohon cinta nantinya akan dilengkapi dengan fasilitas yang menunjang sejumlah akomodasi ekowisata.

"Selain tempat kuliner yang sudah tersedia, ke depannya kami juga telah merencanakan pembangunan seperti cottage, cafe and resto centre, children centre, wahana bermain air hingga fasilitas olahraga bahari," kata dia.

Namun, ia mengharapkan agar masyarakat di daerahnya bisa menjaga dan merawat fasilitas tersebut yang sudah pemerintah sediakan.

"Karena ini milik masyarakat Pohuwato, untuk itu mari kita menjaganya demi keindahan dari wisata pantai tersebut," tutup dia.

Pantai Pohon Cinta berada di Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo. Konon, penamaan Pohon Cinta merujuk pada cerita lama. Dahulu, muda-mudi setempat menyatakan cinta di bawah pohon-pohon tepi pantai itu.

Video Terkini