Liputan6.com, Surabaya - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Surabaya bersama Satpol PP Kota Surabaya menggelar razia antisipasi peredaran narkoba di sejumlah rumah kos di wilayah Kecamatan Wonokromo, Surabaya, Kamis, 26 Januari 2017.
Razia yang digelar sekitar pukul 10.00 WIB mendatangi sejumlah tempat yang dicurigai menjadi sasaran tim gabungan. Salah satunya di rumah kos Jalan Musi dan Jalan Prapanca, Surabaya, Jawa Timur.
Saat menyisir setiap kamar kos, petugas malah mendapati sepasang lelaki dan perempuan bukan suami istri sedang berduaan di dalam kamar. Saking paniknya, petugas mendapati lelaki itu bersembunyi di kolong tempat tidur.
Pasangan tersebut kemudian dites urine untuk memastikan ada tidaknya kandungan narkoba. Pasangan itu akhirnya lolos uji urine, meski tetap saja digelandang petugas.
Baca Juga
"Akan kita bawa dan diberi pembinaan, yang akan dilanjutkan ke Satpol PP kota," kata Kasie Trantib Kecamatan Wonokromo, Arief Wicaksono, yang memimpin razia.
Arief menerangkan, razia akan terus dilakukan untuk meminimalisasi ruang gerak peredaran narkoba di wilayah Wonokromo dan mencegah terjadinya tindakan asusila yang sering terjadi di sejumlah tempat kos.
"Akan kami lakukan terus razia seperti ini, untuk mencegah para pengedar narkoba bergerak bebas," kata Arief.