Sukses

Jalur Utama Kuningan - Majalengka Mampet, Ini Jalur Alternatifnya

Imbas jalur utama Kuningan - Majalengka yang mampet adalah akses ke tiga kabupaten di Jawa Barat tersendat.

Liputan6.com, Kuningan - Longsor memutus akses utama Kabupaten Kuningan ke Cikijing dan Majalengka, Jawa Barat, pada Jumat (17/2/2017) sekitar pukul 05.30 WIB. Longsor di kawasan Dusun Kliwon, Desa Kawah Manuk, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, tersebut menutup jalur sepanjang 20 meter.

"Longsor memutus jalan menuju tiga kabupaten di Jawa Barat melalui jalur selatan," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Yusri Yunus.

Dia menyebutkan, longsor tersebut memutuskan akses jalan ke Kabupaten Ciamis, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Majalengka. Jalur tak bisa dilewati sehingga petugas kepolisian mengalihkan arus kendaraan ke desa yang lebih dekat.

Dia menyebutkan, untuk kendaraan roda dua dan roda empat dialihkan dua jalur alternatif. Yang pertama dari Kabupaten Kuningan melalui Desa Karanganyar Darma - Desa Parung - Desa Cidulang - Cikijing.

Untuk jalur alternatif yang kedua yakni dari Kabupaten Kuningan melalui Desa Jagara ke Desa Sakerta Timur, Desa Sakerta barat, Desa Sukarasa dan keluar melalui Desa Cipasung.

"Dua jalur alternatif ini sementara bisa digunakan baik dari Kuningan begitu pula sebaliknya," ujar dia.

Sementara, untuk kendaraan besar atau roda enam dialihkan kembali menuju Jalan Raya Caracas - Sumber Rajagaluh - Majalengka begitu pula sebaliknya. Dia mengatakan, hingga saat ini peristiwa longsor belum dilaporkan ada korban jiwa.

"Jalan lumpuh dan yang mau ke Kuningan dari Cirebon juga lewatnya tetap jalur alternatif yang sudah disiapkan. Mobil truk tidak bisa lewat sama sekali," ucap Yusri.