Sukses

Norman Kamaru Bakal Main di Pamanca Bareng Jet Li dan Jackie Chan

Casting Pamanca the Movie yang melibatkan Jet Li dan Jackie Chan digelar di empat kabupaten. Norman Kamaru bakal jadi tokoh antagonis.

Liputan6.com, Bone - Masih ingat Norman Kamaru? Dia mantan anggota Brigade Mobile (Brimob) Gorontalo yang terjun ke dunia hiburan. Kepopulerannya berkat rekamannya bernyanyi asyik lagu India saat bertugas viral di media sosial. Norman juga sempat berbisnis kuliner.

Nah, kali ini Norman dikabarkan akan terlibat dalam film kolosal Sulawesi Selatan, Pamanca the Movie, yang akan melibatkan aktor laga Jet Li dan Jackie Chan. Rencananya dia akan berperan sebagai pemain antagonis dalam film garapan Rapindo Galesong Films itu.

"Saya diminta sutradara untuk memerankan tokoh antagonis. Karena selama ini saya dikenal sebagai pemeran melodramatik," kata Norman di Bone, Sulawesi Selatan, Rabu malam, 15 Maret 2017.

Norman mengungkapkan dalam film Pamanca perannya sebagai orang yang dibenci. "Saya sejak awal terlibat sebelum pra-produksi film yang nantinya akan melibatkan aktor laga Jackie Chan dan Jet Li ini," kata dia.

Selama proses casting film Pamanca, Norman mengaku selalu turut serta. Selain karena punya peran dalam film itu nantinya, ia juga dipercaya mengisi hiburan dalam open casting di empat daerah tempat casting film digelar di Kota Parepare, Kabupaten Bone, Kabupaten Bulukumba, dan Kota Makassar.

"Saya bersama-sama eks finalis kompetisi X Factor 2013, Gede Bagus mengisi hiburan selama proses casting dilaksanakan," kata Norman Kamaru. 

2 dari 2 halaman

Jadwal Berburu Aktor Utama Pamanca

Rapindo Galesong Film berencana akan road show menggelar casting pemain untuk Pamanca The Movie di empat kabupaten/kota di Sulawesi Selatan yang dikenal akan tradisi pamancanya. Keempat daerah itu Makassar, Bulukumba, Bone, dan Parepare.

Roadshow untuk mencari pemeran tokoh utama tersebut dimulai di kota Parepare yang tepatnya bertempat di Hotel Parewisita, Jalan Sulawesi No. 8 Ujung Sabbang, Ujung, 14 Maret 2017.

Kemudian dilanjutkan di kabupaten Bone pada 16 Maret 2017. Lokasi casting bertempat di Hotel Wisata Watampone, Jalan Jenderal Sudirman No. 14 Watampone, Manurunge Tanete Riattang, Bone.

Casting berikutnya di Kabupaten Bulukumba, pada 18 Maret 2017 di Hotel AGRI, Jl. R Suprapto No.18, Tanah Kongkong, Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba. Seleksi pemain berikutnya di Kota Makassar. Di sini, casting akan dibuka di Hotel Clarion pada 20 dan 21 Maret 2017.

Juru Bicara Pamanca The Movie, Andi Iwan mengatakan casting di tiap-tiap daerah dibuka satu hari penuh. Jadwalnya mulai pukul 07.30 Wita hingga sore pukul 17.00 Wita.

"Yang terpilih akan mendapat kontrak ekskusif dan akan mengikuti pelatihan akting di Jakarta," kata dia.

Tiap daerah akan seleksi hingga tujuh orang yang kemudian hasil seleksi disaring lagi untuk menjadi tujuh orang lagi. Seorang diantara mereka akan menjadi bintang utama. Andi Iwan membenarkan Norman Kamaru terlibat dalam proses Pamanca sejak awal ini.