Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Tas Biru Dikira Bom Berisi Bayi

Top 3 Berita Hari Ini, sesosok bayi laki-laki tak berbaju ditemukan di sebuah tas biru yang diduga berisi bom.

Liputan6.com, Tabanan - Top 3 Berita Hari Ini, warga di Tabanan, Bali digegerkan dengan penemuan sebuah tas biru yang tergeletak di depan rumah seorang warga.

Curiga tas berisi bom, warga langsung menghubungi polisi. Namun setelah diperiksa, di dalamnya tertidur seorang bayi berjenis kelamin laki-laki yang tidak memakai baju dengan ari-ari masih menempel.

Berita tewasnya seorang bocah SD setelah anjing digigit pitbull juga tak kalah diburu.

Bocah malang itu baru saja keluar sehabis salat Ashar saat pitbull peliharaan orangtuanya tiba-tiba menerkamnya.

Hingga malam ini berita tersebut paling banyak menyita perhatian pembaca Liputan6.com, terutama di kanal Regional.

Berikut berita terpopuler dalam Top 3 Berita Hari Ini: 

1. Kisah Tas Biru Berisi Bayi Tak Berbaju

Awalnya, tas biru itu dikira berisi bom karena sang bayi tak berbaju tak terdengar menangis dan anteng tertidur. (Liputan6.com/Dewi Divianta)

Sebuah tas berwarna biru ditemukan tergeletak di depan rumah seorang warga bernama I Nengah Suwentra yang terletak di Jalan MT Haryono, Banjar Dangin Carok, Desa Dahan Pelengkap, Kabupaten Tabanan, Bali. Karena mencurigakan, warga sempat mengira tas itu berisi bom.

Dia terperanjat melihat isi tas itu. Sesosok bayi laki-laki tak berbaju ada di dalamnya alih-alih bom seperti dugaan sebelumnya.

Saat ditemukan, bayi itu diselimuti kain dengan ari-ari masih menempel. Di dalam tas itu juga terdapat secarik kertas bertuliskan "mohon tolong jaga anak saya".

Ditemani suaminya dan sejumlah warga, Arniti mengantarkan bayi tersebut RSU Tabanan untuk mendapat penanganan. Arniti mengaku berniat mengadopsi bayi tersebut lantaran ditemukan di depan rumahnya.

Selengkapnya...

2. Kronologi Anjing Pitbull Gigit Bocah Malang hingga Tewas

Bocah Malang itu baru saja keluar sehabis salat Ashar saat anjing pitbull peliharaan orangtuanya tiba-tiba menerkamnya. (Liputan6.com/Zainul Arifin)

Sasa, bocah berusia 8 tahun warga Jalan Candi Penataran 10 Kota Malang, Jawa Timur, tewas mengenaskan akibat digigit anjing jenis pitbull peliharaan orangtuanya. Siswi kelas 2 sekolah dasar itu terluka parah pada leher dan wajahnya.

Titin Utaminingsih, ketua rukun tetangga setempat, mengatakan sebelum digigit anjing, korban dan neneknya Sri Hartatik sempat berjalan-jalan di sebuah pusat perbelanjaan.

Meski dirantai panjang, pintu kandang dalam kondisi terbuka. Saat itulah nenek korban mendengar teriakan dan terkejut melihat cucunya digigit anjing.

"Neneknya sempat menyemprot anjing itu menggunakan air agar pergi, tapi tak pengaruh," tutur Titin. 

Selengkapnya...

3. Jam Berapa Kita Bisa Lihat Gerhana Bulan Sebagian Malam Ini?

Ilustasi gerhana Bulan, (Sumber Pixabay/skeeze)

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan gerhana bulan sebagian yang akan terjadi pada 7-8 Agustus 2017 dapat dilihat di Sumatera Barat (Sumbar).

"Masyarakat dapat melihat fenomena tersebut dengan mata telanjang yang diperkirakan akan mulai pukul 22.48 WIB," kata Kepala Seksi Observasi dan Informasi BMKG Ketaping Padangpariaman, Budi Samiadji, saat dikonfirmasi dari Padang, Senin (7/8/2017), dilansir Antara.

Kemudian gerhana sebagian mulai 00.22 WIB, puncak gerhana 01.29 WIB, gerhana sebagian berakhir 02.18 WIB dan akan berakhir pada 03.52 WIB.

Adapun gerhana bulan yang akan datang yang berasosiasi dengan gerhana bulan ini adalah gerhana bulan sebagian 19 Agustus 2035.

Selengkapnya...