Liputan6.com, Luwu Utara - Top 3 Berita Hari Ini, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani punya cara unik sekaligus cukup berbahaya dalam mempromosikan objek wisata di daerahnya. Tantangan itu belum lama ini ditujukannya pada para jomlo di tempatnya memimpin.
Lewa akun Instagramnya, Bupati Indah melompat dari ketinggian permandian alam Bantimurung, Bone-bone, Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawei Selatan. Sontak ribuan warganet langsung berkomentar.
Berita terpopuler lain masih dari Sulawesi, tepatnya Sulawesi Tenggara. Mantan Gubernur Sultra yang kini ditahan KPK karena kasus korupsi, Nur Alam, sedang dibui saat ibunya Hj Sitti Fatimah Binti Rahimu meninggal dunia pada Jumat 13 Oktober 2017. Dahulu dia juga tak hadir saat sang ayah meninggal pada Februari 1982.Â
Advertisement
Saat sang ibu dipanggil sang khalik, Nur Alam tengah meringkuk di balik jeruji Rumah Tahanan Negara Kelas I Jakarta Timur, Pomdam Jaya Guntur.
Berikut berita terpopuler dalam Top 3 Berita Hari Ini:Â
1. Tips untuk Para Jomlo dari Bupati Cantik Luwu Utara
Bupati Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan Indah Putri Indriyani memberikan tips unik untuk para jomlo dalam menyiasati malam mingguannya agar tak kelabu.
Melalui akun instagramnya @indahputri_idp, dia mengajak para jomlo melompat dan berteriak sekencang-kencangnya dari ketinggian.
Melompat dari ketinggian yang berada di pinggiran sungai atau kolam permandian alam merupakan hal yang biasa bagi Indah. Meski, tindakan itu terbilang cukup berbahaya.
"Kalau malam minggu kawan kawan dan kakak kakak terus terusan kelabu, coba lompat dari ketinggian dan teriak sekencang kencangnya. Tapi di tempat aman yah, misalnya di kolam renang atau tempat Permandian alam seperti bantimurung ala bone bone yang ada di Luwu Utara ini, pasti langsung Happy," tulis Bupati yang dikenal dengan parasnya yang cantik tersebut melalui akun instagramnya.
2. Kisah Nur Alam, Tak Sempat Saksikan Kedua Orangtuanya Meninggal
Nur Alam, mantan Gubernur Sultra yang kini ditahan KPK karena kasus korupsi, tidak akan pernah melupakan kepergian kedua orangtuanya, Hj Sitti Fatimah dan Isruddin.Â
Saat ayahnya Isruddin, meninggal dunia pada Februari 1982 silam, Nur Alam lagi sementara berada di Cibubur, Jakarta Timur.
ketika ibunya Hj Sitti Fatimah Binti Rahimu meninggal dunia pada Jumat 13 Oktober 2017, sekitar pukul 02.00 Wita dinihari, mantan Gubernur Sultra periode 2008-2018 itu, meringkuk di balik jeruji Rumah Tahanan Negara Kelas I Jakarta Timur, Pomdam Jaya Guntur.
Setelah ditahan KPK, Ibunda sering menanyakan keberadaan Nur Alam yang tidak pernah menjenguknya.
3. Penjaga Makam Temukan Bunga Ajaib di TPU Garut
Penemuan bunga langka yang masih satu marga dengan Amorphophallus titanum (bunga bangkai raksasa) yang merupakan bunga endemik Sumatera itu, pertama kali diketahui seorang penjaga makam, Satimi (65) dan juga Asep (53), saat keduanya hendak membersihkan rumput di sekitar pemakaman.
"Awalnya tidak sengaja, saat membersihkan makam, tiba-tiba melihat bunga aneh. Setelah hampir seminggu diperhatikan, ternyata semakin membesar," ujar Asep, Sabtu, 14 Oktober 2017, malam.
Menurut Asep penemuan bunga bangkai itu merupakan kali kedua setelah sebelumnya tumbuh pada tahun 2012 lalu.
Bunga bangkai yang tumbuh di sekitar pemakaman di Kelurahan Regol, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat itu diduga berjenis Amorphophallus paeoniifolius.