Sukses

Konsumsi Narkoba, Siswa SMP 4 Sampit Dikeluarkan dari Sekolah

SMP 4 Sampit juga mengeluarkan delapan siswa lainnya yang terlibat kasus perkelahian.

Liputan6.com, Sampit - Sembilan siswa SMP 4 Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, diberhentikan pihak sekolah. Mayoritas dari mereka terlibat perkelahian, sedangkan seorang siswa ketahuan mengonsumsi narkoba.

"Sebetulnya mereka tidak kami berhentikan, namun kami kembalikan kepada orangtuanya. Dan kami tetap memfasilitasi ke sekolah lain. Mereka dikembalikan ke orangtua karena beberapa peringatan dari pihak Sekolah tidak diindahkan," kata Kepala SMP 4 Sampit, Siti Hadijah di Sampit, Senin (23/10/2017), dilansir Antara.

Siti mengatakan pihak sekolah memutuskan mengembalikan para siswa karena pihak SMP 4 Sampit sudah tidak sanggup lagi membinanya. Pemberhentian kesembilan siswa tersebut tidak serta merta dilakukan. Sebelumnya, sekolah telah membina mereka, tetapi siswa dimaksud tidak juga berubah.

"Dari sembilan siswa yang kami kembalikan ke orangtunya tersebut empat siswa sekarang pindah ke pesantren, dan lima siswa ke sekolah lainnya, bahkan kita langsung yang mengantarkan mereka," kata Siti.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur, Bima Ekawardhana mengaku belum mengetahui keputusan sekolah mengeluarkan siswa SMP 4 Sampit yang bermasalah karena belum mendapat laporan.

"Kita belum tahu hal tersebut, tapi kami akan segera mengecek langsung ke sekolah yang bersangkutan," kata Bima.

Saksikan video pilihan berikut ini: