Sukses

Pedagang Pasar Aur Kuning Sibuk Selamatkan Barang ke Terminal

Petugas pemadam kebakaran mengalami kesulitan memadamkan api karena lokasi pasar yang sempit.

Liputan6.com, Bukittinggi - Terminal Aur Kuning Bukittinggi, Sumatera Barat, menjadi tempat evakuasi barang bagi pedagang pascakebakaran di Pasar Grosir setempat yang posisinya tepat di samping terminal.

Dari pantauan di lokasi, Jumat (17/11/2017) fasilitas yang seharusnya menjadi tempat naik-turun penumpang angkutan umum tersebut berganti menjadi tempat pedagang menumpuk barang dagangan yang berhasil diselamatkan dari pertokoan yang terbakar.

Selain itu puluhan kendaraan pribadi, kendaraan bak terbuka hingga truk juga tampak memasuki area terminal.

Kendaraan tersebut dimanfaatkan pedagang untuk menyelamatkan dan mengangkut keluar barang dagangan dari area Pasar Aur Kuning.

Seperti dilansir dari Antara, pedagang juga memanfaatkan bagian bawah jembatan flyover di samping terminal sebagai tempat menyelamatkan barang dagangan.

Sementara di luar terminal seperti di Jalan Diponegoro, sejumlah kendaraan umum menggunakan sisi jalan untuk menunggu penumpang.

Salah seorang pedagang Irma (45) mengatakan akan mengangkut barang dagangan ke rumahnya di kawasan bypass menggunakan mobil bak terbuka sambil menunggu keadaan pasar pulih.

 

2 dari 2 halaman

Kondisi Pasar Aur Kuning

Pasar Aur Kuning Bukittinggi terbakar sekitar pukul 04.45 WIB, Jumat (17/11/2017). Hingga pukul 09.30 WIB, petugas pemadam masih berupaya menjinakkan api.

Petugas kesulitan memadamkan api karena sempitnya jalan di dalam pasar yang berakibat sulitnya mobil pemadam kebakaran menjangkau lokasi. Petugas terpaksa menyambungkan selang untuk menjangkau lokasi kebakaran.

Hingga pagi ini, api terlihat telah menghanguskan pertokoan dan kios di kawasan Blok D, J serta Tahap I dan sekitarnya.

Penyebab kebakaran belum dapat diidentifikasi karena petugas masih berupaya memadamkan api.

Terbakarnya Pasar Aur Kuning ini tak lama selang waktunya dari terbakarnya Pasar Ateh, bulan lalu. Dua pasar ini, Pasar Ateh dan Pasar Aur Kuning, merupakan pasar terbesar di Bukittinggi.

Pasar Aur kuning yang terbakar ini merupakan pusat grosir. Pembelinya bahkan berasal dari luar Sumbar seperti dari Jambi, Bengkulu, dan Pekanbaru.

 

Simak video pilihan berikut ini: