Sukses

Meniti Jembatan Suhat Malang nan Molek di Malam Hari

Wajah Jembatan Suhat Malang yang gemerlap memikat pengendara motor dan mobil yang melintas.

Malang - Suasana meriah tampak di Jembatan Jalan Soekarno-Hatta (Suhat), Kota Malang, Jawa Timur pada malam hari.

Pemandangan menarik itu terlihat karena gemerlap warna-warni yang indah di sepanjang Jembatan Suhat Malang sebelah barat. Wajah baru Jembatan Suhat ini pun membuat para pengendara dan pengunjung terpukau.

Bahkan, ada beberapa pengendara dan pejalan kaki yang berhenti dan menyempatkan foto di Jembatan Suhat Malang itu.

"Ini baru ya, kemarin saya lewat belum ada. Jadi makin seru lewat di sini setiap malam," kata Indah Setyaningsih, pejalan kaki yang ditemui TIMES Indonesia (timesindonesia.co.id).

 

Baca berita menarik lainnya dari Timesindonesia.co.id.

 

2 dari 2 halaman

Anggaran Pembangunan Jembatan

Mahasiswi Universitas Brawijaya ini menilai meski sering macet di jam-jam tertentu, pemandangan ini bisa menghiasi dan menerangi para pengguna jalan.

Sebagai informasi, jembatan Suhat baru saja diperbaiki oleh pemerintah di tahun 2017. Perbaikan yang dilakukan tahun lalu, menghabiskan anggaran mencapai Rp 4,06 miliar.

Perbaikan tersebut, ditujukan untuk penguatan kontruksi dan merupakan bagian dari rencana pemeliharaan jembatan.

 

Simak video pilihan berikut ini: