Sukses

Pagar Pengaman Tol Porong-Sidoarjo Tembus Mobil, Ayah Tewas di Tempat

Dalam kecelakaan tunggal di Tol Porong-Sidoarjo tu, anak korban hanya mengalami luka ringan.

Sidoarjo - Kecelakaan maut terjadi di ruas tol Porong-Sidoarjo KM 29, Jumat petang, 15 Juni 2018. Sebuah mobil Datsun Go diketahui menabrak guardrail (pagar pengaman) tol. Satu orang tewas pada peristiwa tersebut.

Berdasar informasi yang dihimpun JawaPos.com, kecelakaan terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Mobil berwarna hitam tersebut ditumpangi oleh sekeluarga asal Semolowaru, Surabaya.

Korban tewas bernama Setyo Budi Santoso. Dia adalah pengemudi mobil nahas tersebut.

"Mobil berjalan dari arah Selatan ke Utara," kata Kanit Lakalantas Polres Sidoarjo AKP Toni Irawan.

Sementara itu, petugas patroli Jalan Raya (PJR) Tol Jatim 2 Aiptu Sholeh yang berada di lokasi menjelaskan, mobil bernopol L 1520 AJ itu melaju dalam kecepatan tinggi. Sebelum menabrak pagar pengaman, posisi mobil terlalu ke kanan.

"Mobil terlalu geser ke kanan, terus jadi oleng. Karena jalan di sebelah kanan tidak rata ketinggiannya," jelas dia.

Sholeh mengatakan, pengemudi mobil, Setyo, tewas di lokasi kejadian. Sementara, istri korban bernama Olyvia dan anaknya, Imanuel Michael Santoso mengalami luka-luka. Keduanya langsung dibawa ke RSUD Sidoarjo.

Dari informasi yang diterima polisi, sekeluarga tersebut dari Japanan hendak pulang ke Surabaya. "Kondisi istrinya mengalami luka pada tangan karena tergores guardrail yang tembus. Sampai saat ini, istrinya masih syok dan belum bisa dimintai keterangan," ucap Sholeh.

Sedangkan, anak korban saat tabrakan itu diduga sedang terlelap di kursi belakang. "Anaknya hanya luka ringan," katanyanya.

Usai tabrakan itu, mobil mengeluarkan asap tebal di bagian depan. Kap depan ringsek parah. Petugas sempat mengalami kesulitan saat mengevakuasi karena tujuh pagar pengaman yang menembus ke dalam mobil.

Baca berita menarik JawaPos.com lainnya di sini.

Saksikan video pilihan berikut ini: