Sukses

Hujan Es Guyur Serambi Makkah

Hujan es disertai angin kencang merusak sejumlah rumah warga di Desa Lhok Keutapang, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, Selasa, 5 Maret 2019.

Liputan6.com, Aceh - Fenomena unik muncul beriringan dengan bencana angin kencang di Aceh. Hujan es disertai angin kencang merusak sejumlah rumah warga di Desa Lhok Keutapang, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, Selasa, 5 Maret 2019.

Peristiwa yang mengejutkan warga terjadi terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Enam rumah rusak dengan rincian, 2 rusak berat, 2 rusak sedang, serta 2 rusak ringan, akibat terjangan angin disertai hujan es, namun situasi sudah normal saat ini.

"Hujan es dan disertai angin kencang merusak beberapa rumah warga yang terjadi di Dusun Geunie," ungkap Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ahmad Dadek kepada Liputan6.com, Selasa (5/3/2019) malam.

Tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ini. Puing-puing yang berserakan di lokasi sebagian telah dibersihkan, dengan bantuan dari pihak terkait.

"Korban terdampak 6 Kepala Keluarga atau KK, 15 Jiwa. Korban jiwa nihil," sebut Dadek.

Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBD) Pidie bersama pihak Musyawarah Pimpinan Pimpinan Kecamatan (Muspika) masih melakukan pendataan yang diperlukan akibat bencana ini. Perwakilan para pihak sebagian masih berada di lokasi turunnya hujan es dan angin kencang.

Saksikan video pilihan berikut ini: