Sukses

Buah Manis Aksi Aiptu Surjadi Menolong Dua Balita di Tengah Banjir Tol Madiun

Saya buka kaca dengar ada orang minta tolong dengan spontan saya terpanggil. Kalau sampai terlambat empat orang itu (satu keluarga) dua orang anak balita dan dua orang dewasa mungkin akan tenggelam.

Liputan6.com, Surabaya - Anggota Satlantas Polres Kediri, Aiptu Sujadi mendapat piagam penghargaan dari Kapolda Jatim, Irjen Luki Hermawan, atas aksi heroiknya menyelamatkan satu keluarga pada saat melintas di jalan tol Madiun, Jumat 8 Maret kemarin.

Sujadi menceritakan, kala itu ia bersama keluarganya dalam perjalanan dari Ngawi menuju ke Kediri melalui jalan tol. Di sisi kiri tol, ia melihat ada genangan air. Ia pun memperlambat laju kendaraannya.

"Saya buka kaca dengar ada orang minta tolong dengan spontan saya terpanggil. Kalau sampai terlambat empat orang itu (satu keluarga) dua orang anak balita dan dua orang dewasa mungkin akan tenggelam," tuturnya di Mapolda Jatim, Senin (11/3/2019).

Melihat kondisi tersebut, ia pun tidak pikir panjang dan langsung menyelamatkan korban banjir itu. Dalam benaknya, ia hanya ingin semua keluarga itu selamat.

"Saya langsung masuk air meminta anak itu diberikan saya untuk saya bawa ke bahu jalan tol," katanya.

Sujadi juga menuturkan kalau sempat mengalami kesusahan ketika menyelamatkan korban wanita dewasa. Sebab, mereka harus melewati pagar pembatas jalan tol.

"Ada kawat berduri jaraknya agak mepet. Saya sekeluarga dibantu anak saya. Kemudian ada pemuda satu berhenti ikut bantu," ucapnya.

Sujadi juga mengungkapkan saat di dalam air, kondisi anak korban banjir menangis terus. Sampai di atas pun anak tersebut masih terus menangis lantaran ketakutan.

"Sampai di atas menangis dan kedinginan. Istri saya memberi selimut dan jaket agar tidak kedinginan," ujarnya.

Tangis tersebut sangat wajar, pasalnya ketinggian banjir memang di atas dua meter.

"Jadi kalau saya berdiri itu tenggelam. Ada yang dangkal ada yang dalam. Ada seperti saluran air. Naik lagi ada pembatas gitu," ucapnya.

Kapolda Jatim, Irjen Luki Hermawan pun ikut merasa bangga. Ia berharap tindakan Aiptu Sujadi bisa memotivasi anggota Polri lainnya. "Semoga jadi pendorong untuk lebih melaksanakan tugas," ujarnya.

Saksikan video pilihan berikut ini: