Sukses

Sejumlah Makam di Pekanbaru Julurkan Kain Kafan, Ada Apa?

Hujan deras yang mengguyur Pekanbaru dalam beberapa hari belakangan membuat belasan makam di TPU Payung Sekaki ambles.

Liputan6.com, Pekanbaru - Hujan deras di Pekanbaru dalam beberapa hari belakangan tak hanya menumbangkan pohon dan membanjiri jalanan serta pemukiman. Makam di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jalan Beringin, Kecamatan Payung Sekaki, juga rusak.

Belasan makam ambles di sana terjadi sejak Rabu malam, 12 Juni 2019. Pada Kamis pagi (13/6/2019) sejumlah petugas makam terlihat sibuk menimbun dan memperbaiki kuburan yang rusak.

Pantauan di lokasi, ada makam yang amblesnya begitu dalam sehingga terlihat kayu di liang lahat. Ada pula terlihat kain kafan yang menjulur dan langsung ditutup penjaga makam dengan cepat.

Menurut penjaga makam, Eki, makam ambles sudah sering terjadi ketika hujan deras terjadi. Ambles sering terjadi terhadap makam yang tergolong baru dan belum diberi semen ataupun kayu pembatas.

"Hari ini kami perbaiki, ada lima petugas menimbun kembali belasan makam yang tanahnya ambles," sebut Eki.

2 dari 2 halaman

Sudah Biasa

Menurut Eki, tanah ambles di pemakaman merupakan hal biasa, apalagi kuburan itu masih baru. Namun menurutnya, jumlahnya kali ini lebih banyak dari kejadian yang sebelumnya.

"Makam baru tanahnya itu belum padat, begitu kena air tanahnya turun atau memadat ke bawah," ucap Eki.

Informasi makam ambles ini menyebar cepat ke media sosial. Hal tersebut membuat warga yang keluarganya dimakamkan di sana berdatangan untuk membantu petugas menimbunnya lagi.

"Semoga cepat ditimbun lagi, kami bantu petugas memperbaikinya," kata penziarah makam bernama Ujang.

Saksikan video pilihan berikut ini: