Liputan6.com, Palangka Raya - Kabut asap yang terus menyelimuti wilayah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, membuat jarak pandang di kota setempat hanya 1.500 meter.
"Terhitung sejak pukul 07.00-13.30 WIB siang ini jarak pandang di wilayah Palangka Raya berkisar antara 1.500 - 4.000 meter," kata Prakirawan BMKG Tjilik Riwut Palangka Raya Ika Priti, Jumat (9/8/2019), dilansir kantor berita Antara.
Menurut Ika Priti, jarak pandang terdekat itu terjadi pada pagi hari pukul 07.00 WIB dan jarak terjauh terjadi pada pukul 09.30 WIB.
Advertisement
Baca Juga
"Pada siang hari jarak pandang cenderung lebih jauh karena adanya angin yang cukup kencang yang membuat kabut asap bergeser dari posisi semula," kata Ika.
Perubahan jarak pandang itu dimungkinkan terus terjadi akibat adanya pengaruh kabut asap kebakaran hutan dan lahan serta adanya perubahan arah dan kecepatan angin.
Sementara itu, berdasarkan pantauan, kebakaran di lahan kosong masih marak terjadi di Palangka Raya. Bahkan di beberapa titik, kebakaran lahan mulai mendekati pemukiman warga. Tak hanya itu, dampak kebakaran hutan dan lahan mulai dirasakan masyarakat seperti bau kabut asap menyengat yang membuat nafas sesak dan mata pedih.
BPBD bersama instansi terkait termasuk Barisan Pemadam Kebakaran Swakarsa terus berjibaku berupaya memadamkan kebakaran di lahan gambut itu. Helikopter "water bombing" pun terpantau hilir mudik melakukan pemadaman dari udara.
Simak video pilihan berikut: