Sukses

Naik Lagi, PDP COVID-19 di Yogyakarta Jadi Sembilan Orang

Pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 yang dirujuk ke rumah sakit rujukan di DIY bertambah lima orang jika dibandingkan dengan hari sebelumnya

Liputan6.com, Yogyakarta Pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 yang dirujuk ke rumah sakit rujukan di DIY bertambah lima orang. Dibandingkan dengan hari sebelumnya, total PDP COVID-19 di rumah sakit rujukan di DIY menjadi sembilan orang, Senin (16/3/2020).

Sampai dengan hari ini total pasien yang sudah diperiksa atau swap sebanyak 22 orang. Hasil lab menunjukkan 12 orang negatif, satu orang positif COVID-19, sembilan pasien lainnya masih menunggu hasil lab.

"Semua PDP dalam perawatan di ruang isolasi," kata Berty Murtiningsih, juru bicara Pemprov DIY untuk penanganan COVID-19.

Sebagian pasien yang masuk dalam PDP adalah orangtua. Ada juga balita berusia tiga tahun yang sudah dinyatakan positif COVID-19.

Dinkes DIY juga terus menelusi riwayat kontak pasien untuk menekan penyebaran COVID-19.

Saat ini, terdapat empat rumah sakit rujukan di DIY untuk penanganan COVID-19, yakni RSUP Dr. Sardjito, RS Panembahan Senopati Bantul, RSUD Wates, dan RSUD Kota Yogyakarta.

Simak Video Pilihan Berikut