Liputan6.com, Palembang - Wali Kota (Wako) Palembang Sumatera Selatan (Sumsel) Harnojoyo, kembali menorehkan prestasi yang membanggakan di kancah nasional.
Kesuksesannya dalam melayani masyarakat melalui beragam program dan inovasi pelayanan publik, akhirnya diganjar dengan penghargaan dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri).
Advertisement
Dari ajang penobatan Kepala Daerah Inovatif, Kota Palembang tercatat memiliki junlah inovasi menccapai 195 inovasi, dari beberapa tahun lalu hingga tahun 2020 ini.
Pengumuman ini langsung disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dan Gubernur Sumsel Herman Deru secara virtual, pada hari Rabu (18/11/2020) lalu.
Kota Palembang pun mendapatkan nilai tertinggi sekaligus menjadi daerah terbaik di Sumsel, melalui inovasi pelayanan publik.
Wako Palembang Harnojoyo mengucap rasa syukur atas capaian yang sudah didapatkannya, terlebih selama menjadi kepala daerah di Palembang.
“Menurut kami ini sangat penting, karena inovasi dengan tujuan untuk memberikan layanan kepada masyarakat," ucapnya, Jumat (20/11/2020).
Menurut Harnojoyo, saat ini dia dan jajarannya terus fokus terharap berbagai inovasi yang diciptakan, khususnya dalam bidang pelayanan di Kota Palembang Sumsel.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :
Inovasi Pelayanan Publik
Di antaranya program gotong royong, salat subuh berjamaah, sekolah filia hingga poltabes, yang merupakan program layanan tak boleh berhenti sekolah.
Berbagai inovasi yang dihadirkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang tersebut, dinilainya telah diadaptasi juga di beberapa daerah lainnya. Serta program-program tersebut, mampu memberikan inspirasi bagi daerah lain untuk melakukan hal yang serupa.
"Kami bersyukur inovasi kita ada yang sudah dicontoh daerah lain. Bukan hanya dicontoh daerah lain tapi juga mendapatkan penghargaan pemerintah pusat,” ujarnya.
Advertisement