Sukses

Cek PPKM di Pasar Badung, Apa Kata Panglima TNI?

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke Pasar Badung, Bali, Kamis 4 Februari 2021. Dalam kunjungannya mengecek protokol kesehatan (prokes) selama PPKM Panglima TNI memuji kedisiplinan masyarakat Bali.

Liputan6.com, Denpasar - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke Pasar Badung, Bali, Kamis 4 Februari 2021. Dalam kunjungannya mengecek protokol kesehatan (prokes) Panglima TNI memuji kedisiplinan masyarakat Bali.

Dalam kesempatan itu, Panglima TNI-Kapolri didampingi Gubernur Bali Wayan Koster, Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, Kasdam Udayana Brigjen TNI Candra Wijaya, Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra dan jajaran forkopimda Bali. Rombongan tiba di Pasar Badung dan melakukan pengecekan mulai dari mencuci tangan, cek suhu dan cek lokasi swab antigen gratis hingga bagi masker. 

Panglima TNI-Kapolri berkeliling Pasar Badung dan membagikan masker kepada pengunjung dan pedagang.

"Tadi tiba di Bali mulai dari bandara sampai ke Pasar Badung saya melihat sangat disipilin sekali penerapan protokol kesehatannya," kata Panglima TNI Hadi Tjahjanto di Pasar Badung kepada awak media, Kamis (4/2/2021). 

 

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Panglima TNI: Masyarakat Jangan Takut Rapid Test Antigen

Panglima TNI mengimbau kepada pegadang dan pebgunjung Pasar Badung untuk tidak bosan menerapkan prokes dan tidak takut untuk tes rapid antigen.

"Itu (rapid antigen) proses awal kita tau terdampak Covid-19 atau tidak. Jangan sampai ternyata kita tidak ada gejala dan malah menularkan ke keluarga dan tetangga sekitar rumah kita. Jadi jangan takut rapid test antigen. Gratis dan kita jadi bisa lebih mudah memantau tindakan lanjutannya," ujar dia mengingatkan pengunjung pasar.

Panglima TNI-Kapolri berkeliling pasar menggunakan megaphone mengingatkan pengunjung pasar untuk menekan angka positif Covid-19. "Jangan bosan intinya itu, dan meningatkan orang lain penggunaan masker yang benar dan sesuai standar kesehatan. Jika tidak ada masker, kami siapkan masker gratis, rapid test antigen gratis, masyarakat Bali sangat disiplin saya minta dipertahankan," katanya.