Sukses

Jalan Raya Simpang Wolofeo - Nuaria Ambles, Arus Transportasi 4 Desa Lumpuh Total

Hujan dengan intensitas tinggi dalam dua hari terakhir mengakibatkan jalan penghubung antar desa di Sikka NTT ambles.

Liputan6.com, Sikka - Hujan dengan intensitas tinggi dalam dua hari terakhir mengakibatkan jalan raya simpang Wolofeo-Nuaria, tepatnya di Desa Renggarasi, Kecamatan Tanawawo, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT), ambles diterjang banjir pada Selasa sore (9/2/2021).

Amblesnya jalan tersebut membuat jalur transportasi menuju empat desa di kawasan tersebut lumpuh total.

Kanis, salah seorang warga Kecamatan Tanawawo kepada Liputan6.com, Selasa (9/2/2021) mengatakan, amblesan jalan cukup lebar sehingga kendaraan, baik roda dua maupun roda empat, tak bisa melintas.

"Bila pemerintah tidak secepatnya memperbaiki jalan ini, maka warga tidak bisa bepergian untuk menjual hasil perkebunan ke kota," kata Kanis.

Kanis juga menyebut, jalan ambles tersebut merupakan akses jalan satu-satunya bagi warga di Kecamatan Tanawawo.

"Jalan yang ambles ini merupakan jalan utama penghubung transportasi empat desa seperti Desa Bu Utara, Bu Watuweti, Renggarasi dan Loke," ungkapnya.

Kapolsek Paga Ipda Donatus Paru, Selasa (9/2/2021) mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa jalan ambles tersebut. 

 

**Ingat #PesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Simak Juga Video Pilihan Berikut: