Liputan6.com, Tanjung Pinang - Badan Intelijen Negara (BIN) menggelar vaksinasi Covid-19 terhadap pelajar SMP dan SMA di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri). Selain para pelajar, BIN juga melakukan vaksinasi door to door.Â
Koordinator Wilayah BIN Daerah Kepri Letkol Inf Yoyon Subiono mengatakan, vaksinasi pelajar digelar di SMPN 4 Tanjung Pinang dan SMAN 1 Tanjung Pinang. Sedangkan, vaksinasi warga secara door to door dilakukan di kawasan Kampung Baru, Tanjung Pinang Barat.Â
Baca Juga
"Dilakukan bertahap, ini secara nasional. Untuk hari ini hanya beberapa titik. Semuanya target 5.000 (penerima vaksin)," ujar Yoyon, Kamis (15/7/2021).
Advertisement
Yoyon menuturkan, BIN menggunakan vaksin Sinovac dalam kegiatan ini. Selain itu, dia menyebut alasan dipilihnya daerah Tanjung Pinang lantaran termasuk zona merah penyebaran Covid-19.
Dalam kegiatan vaksinasi ini, para pelajar juga mendapatkan paket vitamin penunjang imun tubuh. Sementara, masyarakat yang mengikuti vaksinasi door to door mendapat bantuan berupa paket sembako dan vitamin.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Tingkatkan Keterlibatan Masyarakat
Sebelumnya, Kepala BIN Jenderal Purnawirawan Budi Gunawan menyebut vaksin dengan metode seperti ini mampu meningkatkan partisipasi masyarakat. Selain menggelar vaksinasi massal terhadap warga secara door to door, BIN juga melakukan vaksinasi terhadap para pelajar SMP dan SMA.
"Metode vaksinasi door to door yang kita gunakan mengadopsi dari metode vaksinasi oleh beberapa negara yang telah mampu meningkatkan partisipasi, menjangkau keluarga yang belum mempunyai akses dan takut keluar rumah untuk menghindari tertularnya pandemi," ujar Budi Gunawan di Cijantung, Jakarta Timur, Rabu (14/7/2021).
Advertisement