Sukses

Tren Kasus Covid-19 Menurun, Ganjil Genap di Bandung Berakhir Hari Ini?

Tren kasus Covid-19 di Kota Bandung saat ini terus melandai. Di saat bersamaan, sistem ganjil genap bagi kendaraan bermotor akan berakhir hari ini, Senin (16/8/2021).

Liputan6.com, Bandung - Tren kasus Covid-19 di Kota Bandung saat ini terus melandai. Di saat bersamaan, sistem ganjil genap bagi kendaraan bermotor akan berakhir hari ini, Senin (16/8/2021).

"Alhamdulillah, semakin hari tren kasus Covid-19 terus menurun," ucap Wali Kota Bandung Oded M. Danial, Senin (16/6/2021).

Meski tren kasus menurun, Oded kembali mengingatkan warga Bandung untuk tetap menjaga protokol kesehatan (prokes).

"Mang Oded tetap mengimbau warga Bandung tetap disiplin prokes. Agar kondisi Kota Bandung semakin membaik," ujarnya.

Saat ini berdasarkan pemetaan Jawa Barat, Kota Bandung berada pada zona oranye atau risiko sedang. Adapun data di laman Pusat Informasi Covid-19 (Pusicov) Kota Bandung, per Minggu (15/8/2021), kasus positif aktif Covid-19 mencapai 4.840 atau berkurang 350 dari sehari sebelumnya. Pasien konfirmasi sembuh 33.950 bertambah 590 dari sehari sebelumnya.

Sedangkan, pasien meninggal 1.350 bertambah 5 pasien dari sehari sebelumnya.

Sementara, tren laju kasus konfirmasi dibandingkan dengan 14 hari sebelumnya, menurun dari 418,3 orang per hari menjadi 156,6 orang per hari. Untuk keterisian tempat tidur di 30 rumah sakit yaitu terisi 854 tempat tidur untuk konfirmasi dan suspek. Jumlah tersebut sekitar 44,53 persen dari 1.918 tempat tidur yang ada.

Dengan demikian tersedia 1.064 tempat tidur. Hal ini berarti bed occupancy rate (BOR) di Kota Bandung semakin berada di atas standar WHO yang mensyaratkan 60 persen.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Diperpanjang?

Sementara itu, penerapan ganjil genap di Kota Bandung akan berakhir hari ini Senin (16/8/2021). Aturan ini diberlakukan Dinas Perhubungan (Dishub) dan Polrestabes Bandung sejak Sabtu (14/8/2021) lalu.

Pemerintah sejauh ini belum memutuskan bagaimana nasib PPKM selanjutnya.

Kanit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Lengkong Iptu Iman mengatakan, selama ganjil genap diterapkan tiga hari ini, mobilitas warga di dua ruas Jalan Asia Afrika dan Ir H Djuanda di Kota Bandung menurun.

"Belum diketahui penerapan ganjil genap di Kota Bandung akan diperpanjang atau tidak. Pemkot Bandung menunggu evaluasi dari forum lalu lintas hari ini," kata Iman.