Sukses

Pesan Mendalam Gubernur Sulteng Rusdy Mastura di Momen HUT Kota Palu

Upacara peringatan HUT ke-43 Kota Palu digelar di halaman Kantor Setda Kota Palu, Senin (27/9/2021)

Liputan6.com, Palu - Upacara peringatan [HUT ke-43 Kota Palu]( 4669911 "") digelar di halaman Kantor Setda Kota Palu, Senin (27/9/2021). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura memberikan instruksi agar tiap orang, khususnya warga dan aparat Pemkot Palu, bersama-sama bisa mengendalikan pandemi Covid-19. 

Selain berterima kasih kepada para pelaku sejarah berdirinya Kota Palu, pengendalian Covid-19, kata Rusdy, menjadi tantangan besar yang harus dijawab Pemkot Palu. 

Pemda dan masyarakat diminta untuk tidak berpuas diri dengan data dan angka kasus [Covid-19 di Palu]( 4669911 "") yang terus mengalami penurunan.

"Saya berterimakasih kepada wali kota dan wakilnya yang berhasil menurunkan kita dari Level 4 menjadi Level 3. Tapi sekali lagi, jangan berpuasdiri," ujarnya.

Rusdy juga menegaskan, vaksinasi Covid-19 untuk warga Kota Palu dengan akses yang mudah, mesti terus digenjot meski dari data yang ada capaian vaksinasi Kota Palu tertinggi dibanding daerah lain di Sulteng.

Ulang tahun Kota Palu yang ke-43 di tengah pandemi tahun ini terasa berkesan, lantaran pada 21 September 2021, pemerintah pusat menurunkan level PPKM ibu kota Sulteng itu dari level 4 ke level 3.

Sementara berdasarkan data Dinas Kesehatan [Sulawesi Tengah]( 4669911 "") per tanggal 27 September menunjukkan, dari total temuan kasus 9.267 di kota palu, sebanyak 8.967 pasien dinyatakan sudah sembuh.  

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simak video pilihan berikut ini: