Liputan6.com, Yogyakarta - Sarsaparila merupakan minuman bersoda yang berasal dari Yogyakarta. Dikutip dari berbagai sumber, minuman soda ini cukup popular pada 1960-an di Yogyakarta.
Namun saat ini minuman jenis limun ini semakin sulit dicari. Jadi, tidak banyak anak muda yang mengenal minuman unik ini.
Minuman ringan lokal ini berwarna ungu kehitaman. Ketika diminum memiliki ciri khas rasa yang unik dan manis dengan sensasi dingin seperti mint dan aroma khas jamu yang merebak. Karena termasuk minuman bersoda, sarsaparila sangat cocok bila disajikan dalam kondisi dingin.
Advertisement
Baca Juga
Minuman ini terbuat dari tanaman sarsaparila atau Smilax ornate yang tumbuh subur di daerah Yogyakarta dan dicampur beberapa rempah-rempah alami lainnya.M inuman ini dapat dinikmati oleh siapa saja, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Sarsaparilla memiliki berbagai manfaat yang baik bagi tubuh, seperti melancarkan buang air, mengembalikan energi, hingga menyembuhkan flu dan demam.
Â
(Tifani)
Tergerus Zaman
Seiring dengan perkembangan zaman, sarsaparila mulai tergerus dengan hadirnya berbagai produk minuman soda dari luar negeri. Akibatnya, banyak produsen minuman khas Yogyakarta ini gulung tikar dan membuatnya semakin sulit untuk ditemukan di pasaran. Terlebih, tumbuhan sarsaparila yang menjadi bahan utamanya semakin langka dan sulit ditemukan lagi.
Salah satu jenis limun sarsaparila Yogyakarta yang terkenal ialah Saparella. Saparella dikemas dalam dua bentuk botol yang unik. Pertama, seperti bentuk botol sampanye yang memiliki tutup dari keramik lengkap dengan kawat. Kedua, botol kecil yang memiliki bentuk bulat di bawahnya mirip seperti lampu bohlam.
Â
Advertisement