Liputan6.com, Bengkulu - Pembangunan tahap I wisata Kota Tuo di Kota Bengkulu, telah rampung dan diresmikan Wali Kota (Wako) Bengkulu Helmi Hasan, pada hari Senin (1/11/2021) lalu.
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Bengkulu Amrullah mengatakan, hadirnya wisata baru tersebut akan menjadi daya tarik tersendiri, dan menjadi salah satu potensi Pendapatan Anggaran Daerah (PAD).
Advertisement
Baca Juga
Menurutnya, potensi tersebut langsung dilirik pihak Dispar Bengkulu untuk menjadikan Kota Tuo Bengkulu, menjadi kawasan wisata prioritas di Bengkulu.
“Ini kan wisata baru, jadi nantinya harus banyak yang dilibatkan pemerintah. Terutama masyarakat sekitar mendominasi, untuk mengelola kawasan ini,” ujarnya, Selasa (2/11/2021).
Karena dari situ, lanjut Amrullah, Dispar Bengkulu bisa melihat potensi peningkatan PAD Bengkulu dan memantau perkembangannya ke depannya.
Dia menuturkan, kerjasama antarpihak atau stakeholder lainnya, harus dilakukan agar daya tarik wisata Kota Tuo di Bengkulu semakin meningkat.