Sukses

Asa Wujudkan Ketahanan Pangan di Balikpapan Barat dari Kolam Aquaponik

Sebagai bentuk dukungan dalam program ketahanan pangan, serta salah satu upaya pemberdayaan ekonomi ke warga, PT Petrosea menyalurkan bantuan berupa dua unit kolam aquaponik ke RT 14 Kelurahan Kariangau, Balikpapan Barat.

Liputan6.com, Balikpapan - Sebagai bentuk dukungan dalam program ketahanan pangan, serta salah satu upaya pemberdayaan ekonomi ke warga, PT Petrosea menyalurkan bantuan berupa dua unit kolam aquaponik ke RT 14 Kelurahan Kariangau, Balikpapan Barat, pada Selasa (30/11/2021).

Penyaluran bantuan yang merupakan program CSR ini langsung dilakukan oleh Human Capital Manager PT Petrosea, Poniran yang di terima langsung Ketua RT 14 Kariangau, Apriyanto beserta empat warga RT 14 Kariangau yang akan mengelola kolam aquaponik tersebut. Penyerahan juga disaksikan oleh Lurah Kariangau M Iskandar, perwakilan Dinas Pertanian dan Perikanan, Ketua Proklim Kariangau Adi Siswanto serta warga.

Human Capital Manager PT Petrosea, Poniran mengatakan, ada empat program CSR PT Petrosea yang sedang berjalan yakni kesehatan, pendidikan, lingkungan dan pemberdayaan ekonomi.

“Kami bekerja sama dengan kelurahan dan saat ini dengan proklim, hari ini fokus pemberdayaan ekonomi, kenapa kegiatan ini kita fokuskan di RT 14, karena memang RT ini baru lahir dan salah satu lini perusahaan kami berada di RT 14. Saya ucapkan terima kasih karena bisa diberikan aktivitas di lingkungan tempat kami berusaha, harapan kami ini menjadi awal yang baik buat kita semua,” ungkap Poniran saat memberikan sambutan.

2 dari 4 halaman

Simak video menarik berikut:

3 dari 4 halaman

Harapan

Dia berharap, kegiatan seperti ini tidak hanya dilakukan PT Petrosea, tapi semua perusahaan yang berlokasi di Kariangau juga dapat memberikan kontribusi melalui program CSR-nya.

“Mudah-mudahan tidak hanya Petrosea saja tapi banyak perusahaan di RT 14 dan Kariangau, semoga program-program ini tidak hanya dari satu perusahaan saja, tapi bisa ada komunitas di situ bisa gabungan, bisa lebih di rasakan,” paparnya.

Poniran menambahkan, dengan disalurkannya dua unit aquaponik ini dapat menjadi stimulan untuk warga RT 14 Kariangau. “Semoga ini menjadi satu langkah yang baik dan berhasil dan perkembangannya bisa beranjak dari sini dan bisa dicontoh RT lain, dan menjadi manfaat kita semua,” dia menegaskan.

 

4 dari 4 halaman

Apresiasi Warga

Sementara itu, Lurah Kariangau M Iskandar mengapresiasi kegiatan PT Petrosea dalam berbagai hal salah satunya pemberdayaan ekonomi yang saat ini disalurkan dua unit kolam aquapinik dapat membantu ekonomi warga.

“Terima kasih PT Petrosea yang banyak membantu kita dari sisi kesehatan, pendidikan, lingkungan dan ekonomi. Ini salah satu upaya kegiatan proklim, banyak diarahkan dalam bidang lingkungan, ini menjadi tantangan proklim kita saat ini,” timpal Iskandar.

Dengan disalurkannya bantuan berupa dua unit aquaponik ini lanjut Iskandar, program ketahanan pangan ini diharapkan menjadi pemacu untuk mengembangkan, tidak hanya ikannya saja, tetapi juga sayur mayurnya.

“Saya harap ini bisa menjadi contoh RT-RT lain, masyarakat jangan sampai di sini saja harus dikembangkan, percontohan ini bisa menjadi penyemangat untuk bisa lebih maju lagi kedepannya,” harapnya.

Ketua RT 14 Kariangau, Apriyanto yang akrab disapa Apri juga mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PT Petrosea. Dia berharap, bantuan ini menjadi pemacu semangat warga untuk terus mengembangkan program ketahanan pangan, khususnya di tengah pandemi saat ini.

“Semoga warga saya bisa mengelola aquaponik ini dengan baik dan dapat dikembangkan lagi, sehingga ke depan menjadikan tambahan pemasukan bagi warga kami,” tandas Apri.