Sukses

Baru 11 Hari Rilis, Video Klip 'Yang Terdalam' Versi Iqbaal Ramadhan Tembus 14 Juta Penonton

Pencinta Peterpan dibuat bernostalgia saat akun Youtube Noah Official merilis ulang video klip lagu 'Yang Terdalam'.

Liputan6.com, Jakarta - Pencinta Peterpan dibuat bernostalgia saat akun Youtube Noah Official merilis ulang video klip lagu Yang Terdalam. Menariknya, ada sosok Iqbaal Ramadhan yang menjadi model video klip lagu rilisan tahun 2003 itu. 

Di saat yang bersamaan NOAH juga merilis album barunya yang bertajuk Second Chance: Taman Langit pada 17 Desember 2021 lalu. Album tersebut berisi lagu-lagu lama NOAH saat masih menggunakan nama Peterpan. Lagu-lagu itu diremake ulang dengan versi dan sounds yang lebih tajam tentunya. Ada 11 lagu dalam album remake itu yang bisa membuat penggemar bernostalgia ke masa lalu.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 2 halaman

Tembus 14 Juta Penonton

Tidak hanya menggandeng Iqbaal Ramadhan, dalam video klip Yang Terdalam versi terbaru ini juga kedatangan Diki Khalif, dan juga Rheno Poetiray. Lokasi pengambilan video juga masih berada di tempat yang sama dengan yang versi Peterpan yang terdahulu.

Kini album Second Chance Taman Langit sudah bisa disaksikan di berbagai platform digital. Begitu juga dengan video klip "Yang Terdalam". Hingga kini, Selasa (28/12/2021), praktis sejak 11 hari dirilis di kanal Youtube NOAH Official, video klip Yang Terdalam versi Iqbaal Ramadhan sudah ditonton hampir 15 juta penonton.Â