Sukses

5 Rekomendasi Menu Sarapan untuk Pemilik Kolesterol

Ada beragam pilihan menu sarapan yang baik untuk kolesterol tinggi.

Liputan6.com, Bandung Sarapan jadi aktivitas yang wajib dilakukan. Namun, memikirkan menu sarapan kadang membuat lelah, terutama untuk penderita kolesterol.

Tingginya kadar kolesterol dalam tubuh bisa memicu banyak penyakit kronis, seperti tekanan darah tinggi, stroke, hingga jantung koroner. Bahkan, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat atau CDC memperkirakan hampir 12 persen orang dewasa berusia 20 tahun ke atas menderita kondisi umum ini.

Hal yang lebih menakutkan adalah kolesterol tinggi tidak memiliki gejala. Ini cukup mengerikan karena Anda bisa saja tidak akan menyadari jika ternyata kadar kolesterol dalam tubuh, tidak ideal.

Meski begitu, kondisi ini masih bisa diperbaiki dengan mengubah gaya hidup terutama pola makan. Anda bisa memulai hari dengan sarapan yang direkomendasikan oleh para ahli gizi. Cukup banyak, kok rekomendasi menu sarapan untuk para pemilik kolesterol tinggi.

Melansir Eat This!, berikut adalah menu-menu sarapan terbaik untuk Anda yang memiliki kolesterol tinggi.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 6 halaman

Oatmeal

Menu sarapan sehat pertama tentu saja oatmeal. Ini bisa jadi menu sarapan kaya nutrisi, karena oatmeal merupakan sumber serat larut yang sangat baik. Serat larut dapat menyerap LDL (kolesterol jahat), kemudian membantu mengeluarkannya dari tubuh Anda.

Selain itu, oatmeal juga kaya kandungan antioksidan sehingga dapat membantu mengontrol tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung koroner.

Oatmeal juga bisa diolah dengan berbagai cara. Mulai dari dimasak, direndam semalaman dengan yoghurt dan susu, atau dijus untuk dijadikan smoothies. Semua tergantung selera dan kreativitas.

3 dari 6 halaman

Telur dengan Sayuran Tumis

Telur memiliki kadar kolesterol yang lebih tinggi, tetapi semuanya ditemukan di kuning telur. Namun, jika termasuk penggemar telur, Anda masih bisa mengonsumsinya di pagi hari. Tentu saja, jangan makan bagian kuningnya.

Melansir Harvard Health, kuning telur mengandung asam lemak jenuh yang lebih tinggi, yang memiliki efek lebih besar pada kadar kolesterol darah Anda jika Anda mengonsumsinya terlalu banyak.

Berbeda dengan kuningnya, putih telur justru tinggi protein, rendah kolesterol serta rendah lemak. Putih telur juga sebagai sumber potasium, riboflavin, dan selenium.

Anda bisa mengolah putih telur dengan menggunakan sedikit minyak zaitun dan menumis beberapa sayuran seperti jamur, bayam, dan juga paprika.

4 dari 6 halaman

Kacang-kacangan

Meski kacang-kacangan bukan menu sarapan populer di Indonesia, tapi beberapa warga dunia mengonsumsinya untuk sarapan. Sebut saja, Inggris Raya, Kosta Rika, Jepang, Myanmar, Mesir.

Kacang-kacangan kaya dengan serat larut yang menyerap kolesterol darah dan mengeluarkannya dari tubuh, dan merupakan sumber protein nabati yang sangat baik. Tentunya, kacang-kacangan adalah salah satu makanan terbaik untuk menurunkan kadar kolesterol.

Jika tidak terbiasa mengonsumsi kacang-kacangan sebagai menu sarapan, anggap saja ini sebagai tantangan.

5 dari 6 halaman

Alpukat dan Roti Gandum

Menu sarapan untuk kolesterol yang bisa dijadikan pilihan lain adalah alpukat dan roti gandum. Alpukat adalah sumber yang kaya akan lemak tak jenuh tunggal, atau lemak sehat dan berhubungan dengan penurunan kolesterol dan penurunan risiko penyakit jantung.

Alpukat dan roti gandum merupakan zat nabati yang membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Anda bisa mendapatkan menu sarapan mewah dengan memanggang roti gandum, mengolesinya dengan alpukat yang sudah dihancurkan, tambahkan irisan tomat dan sedikit minyak zaitun sebagai penambah rasa. Mewah, sehat, dan lezat.

6 dari 6 halaman

Buah Beri

Siapa yang bisa menolak makanan manis, bahkan di pagi hari? Alih-alih mengonsumsi sarapan bertabur gula, Anda bisa mengganti taburan gula dengan topping keluarga barry, misalnya blackberry dan raspberry. Buah superstar ini tinggi serat lantaran mengandung sekitar 8 gram per cangkir. 

Kandungan serat dalam buah berry dapat membantu menghilangkan kolesterol dari tubuh dan membantu Anda merasa kenyang dan puas setelah makan.

Itulah lima rekomendasi menu sarapan yang baik untuk kolesterol. Selain mengubah pola makan dengan asupan yang lebih sehat dan kaya nutrisi, imbangi juga dengan olahraga. Selamat mencoba!

Penulis Mega Dwi Anggraeni