Liputan6.com, Cirebon - Kaum muda milenial, pelaku UMKM, hingga emak-emak di Cirebon mendeklarasikan dukungan kepada Sandiaga Uno untuk maju pada Pilpres 2024 mendatang.
Mereka tergabung dalam relawan Sandi Muda Solid Cirebon. Mereka berkumpul di sebuah kafe kawasan Kota Cirebon sambil membagikan takjil kepada warga sekitar maupun pengendara yang melintas.Â
"Indonesia memerlukan pemimpin yang religius dan seseorang yang bisa memulihkan perekonomian ini. Hanya Pak Sandiaga Uno yang kami anggap layak menjadi Presiden," kata Deklarator Sandi Muda Cirebon, Enang Juhana, Minggu (3/4/2022).Â
Advertisement
Baca Juga
Menurut Enang, pada kondisi anjloknya perekonomian saat ini, Indonesia dinilai perlu pemimpin yang relijgus dan dapat memulihkan perekonomian bangsa.
Enang menganggap, bila Sandiaga Uno menjadi Presiden 2024, Indonesia akan lebih makmur dan sejahtera. Selain deklarasi dan berbagi takjil, para relawan Sandi Muda Cirebon membagikan sembako kepada para pengendara.Â
"Kami memberikan sekitar 500 takjil dan 150 sembako kepada masyarakat yang lalu lalang dan yang membutuhkan," ucapnya.Â
Senada disampaikan salah seorang pelaku UMKM Kesenian Cirebon Ade Lesta. Dia mengaku optimis Sandiaga Uno dapat menjadi pemimpin yang baik dan peduli terhadap masyarakat.
Menurutnya, sosok Sandiaga Uno mampu mengangkat perekonomian para musisi dan seniman daerah lewat event-event besar.Â
Saksikan video pilihan berikut ini:
Ekonomi Kreatif
"Saya sebagai musisi, mengharapkan akan ada event-event besar lagi yang mana bisa mengangkat perekonomian para musisi-musisi daerah dan seniman daerah", kata Ade.Â
Perwakilan dari milenial, Juniar Indra Pratama menyebutkan, Sandiaga Uno adalah sosok yang didambakan para anak muda dan milenial.Â
Terlebih, Sandiaga juga telah terbukti dapat memajukan ekonomi kreatif. Dia berharap, Sandiaga Uno bisa memimpin Indonesia, memajukan anak muda, dan memajukan ekonomi kreatif.
"Kalau saya merasa senang jika dipimpin Pak Sandi, karena saya merasa belum ada yang bisa memajukan anak muda selain Pak Sandi," kata Juniar.Â
Tak hanya dari kalangan milenial hingga emak-emak, dukungan kepada Sandiaga Uno juga muncul dari para santri.
Mereka tergabung dalam relawan Santri Muda Solid di Cirebon. Mereka merupakan komunitas pertama yang dibentuk guna mendukung Sandiaga Uno. Rencananya, dukungan tersebut akan dilanjutkan ke berbagai daerah di Indonesia.
Advertisement