Sukses

Bangunan Bersejarah Kantor Pos Medan Disulap Jadi Pos Bloc Medan, Ruang Kreatif Publik

Kabar gembiar bagi warga Medan. Dalam waktu dekat, anak-anak muda dan para insan kreatif yang berada di Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara (Sumut) ini akan memiliki ruang kratif yang berada di pusat Kota Medan.

Liputan6.com, Medan Kabar gembiar bagi warga Medan. Dalam waktu dekat, anak-anak muda dan para insan kreatif yang berada di Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara (Sumut) ini akan memiliki ruang kratif yang berada di pusat Kota Medan.

Bernama Pos Bloc Medan, PT Pos Properti Indonesa berkolaborasi dengan PT Ruang Kreatif Pos segera merenovasi fisik Kantor Pos Medan yang berada di Jalan Pos, Nomor 1, Kesawan, menjadi ruang kreatif atau creative placemaking berbasis komunitas.

Direktur PT Pos Properti Indonesia, Handriani Tjatur Setiowati mengatakan, proyek Pos Bloc Medan bakal merevitalisasi Gedung Kantor Pos Medan yang telah berusia 111 tahun menjadi sebuah creative hub multi-fungsi bagi berbagai komunitas kreatif, pengembangan talenta lokal, pemberdayaan bisnis UMKM dan UKM.

Nantinya, di area gedung yang telah ditetapkan sebagai Bangunan Cagar Budaya sesuai Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2010 dan Peraturan Daerah Kota Medan Nomor 2 Tahun 2012 tersebut, akan hadir banyak tenant UMKM dan UKM.

Beragam program kolaborasi dengan berbagai komunitas kreatif telah dirancang untuk digelar. Setidaknya, 2 ruangan di gedung tersebut rencananya juga akan dialihfungsikan menjadi venue musik yang diberi nama Pos Bloc Live House serta M Bloc Market.

"Keberadaan aset-aset Pos Indonesia di seluruh Indonesia adalah salah satu kekuatan. Sebagiannya adalah bangunan heritage peninggalan Kolonial Belanda," kata Wati, sapaan akrabnya, dalam konferensi pers Pos Bloc Medan di Kantor Pos Medan, Selasa (12/4/2022).

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

2 dari 5 halaman

Keunikan Tersendiri

Disebutkan Wati, memanfaatkan bangunan heritage dengan kegiatan anak-anak muda jaman kini merupakan suatu keunikan tersendiri. Jika tidak ada aral melintang, Pos Bloc Medan rencananya akan diresmikan pada 17 Agustus 2022 mendatang.

Dengan segala detail arsitektur bangunan yang sangat indah dan dikombinasikan penciptaan ruang-ruang kreatif hasil karya anak muda, diharapkan Pos Bloc Medan menjadi tempat tujuan baru mengeksplorasikan kreatifitas.

"Di Pos Bloc ini pula Pos Indonesia akan berkolaborasi dengan anak-anak muda kreatif untuk mengembangkan dan meningkatkan daya jual kreatif, sehingga mampu bersaing," sebutya.

Direktur Utama PT Ruang Kreatif Pos, Jimmy Saputro menyebut, pihaknya menyambut gembira dan merasa terhormat dapat berkolaborasi dengan PT Pos Properti Indonesia dalam mengalihfungsikan serta mengelola aset negara yang sangat bersejarah menjadi ruang kreatif publik.

"Apalagi berjiwa kekinian namun tidak meninggalkan identitas awalnya. Semoga Pos Bloc Medan dapat menjadi game changer menghidupkan kembali dinamika kreatif di sekitar kawasan Kesawan, serta berdampak bagus bagi lingkungan sekitarnya," ucap Jimmy.

3 dari 5 halaman

Sejarah Kantor Pos Medan

Kantor Pos Medan memiliki luas bangunan 1.200 meter persegi, lebar 20 meter, panjang 60 meter, serta tinggi 20 meter. Bangunan ini dirancang oleh arsitek Belanda bernama Simon Snuyf dari Burgelijke Openbare Werken, semacam Dinas Pekerjaan Umum Hindia Belanda.

Bangunan kantor pos ini pertama kali dibangun pada tahun 1909 dan rampung pada 1911. Lokasinya persis berseberangan dengan Lapangan Merdeka Medan yang pada zaman kolonial dulu disebut Esplanade, ruang terbuka utama di depan Gedung Balaikota.

Gedung Kantor Pos Medan ini sejak ratusan tahun yang lalu telah menjadi salah satu landmark Kota Medan bersama dengan gedung gedung lain di sekitarnya, seperti Balaikota, Bank Indonesia, hingga Hotel De Boer.

Uniknya, arsitektur Gedung Kantor Pos Medan ini tidak sepenuhnya bergaya Eropa seperti gedung era kolonial lain yang ada di sekitarnya, namun mengadopsi pula karakter lokalitas setempat.

Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyebut, Kantor Pos Medan yang akan disulap menjadi Pos Bloc tentunya menjadi daya tarik tersendiri, dan akan menjadi tempat nongkrong warga Medan, khususnya anak-anak muda dan para insan kreatif, dikarenakan toko kreatif, co working studio digital hingga Live House akan dibangun didalamnya.

"Tentunya, pengembangan Kantor Pos Medan akan melestarikan bangunan bersejarah sekaligus menaikkan kelas UMKM lokal," ucapnya.

4 dari 5 halaman

Pentingnya Etalase Jenama Lokal

Komisaris Pos Bloc, Handoko Hendroyono, sekaligus co founder M Bloc Group yang juga seorang aktivis jenama lokal, menekankan pentingnya etalase jenama lokal yang semakin dekat dengan ruang ruang publik.

"Sudah saatnya jenama lokal terbaik negeri ini dipersatukan dan didukung dengan etalase yang strategis dan keren seperti Pos Bloc Medan yang terletak di jantung Ibu Kota Sumut," tandasnya.

5 dari 5 halaman

Pos Bloc Medan Tenant Hunt

Direktur Utama PT Ruang Kreatif Pos, Jimmy Saputro menuturkan, sebelum dibuka untuk umum pada 17 Agustus 2022, Pos Bloc Medan selama sebulan ke depan bakal menggelar ajang Pos Bloc Medan (PBM) Tenant Hunt.

Pos Bloc Medan Tenant Hunt berperan menjaring para WNI, wirausahawan, pelaku ekonomi kreatif, UKM/UMKM di Medan maupun kota-kota lainnya di Sumut dengan prospek bisnis terbaik masing-masing untuk menjadi bagian dari gerakan kultural-ekonomi di Pos Bloc Medan nantinya.

Tujuan utama dari PBM Tenant Hunt di antaranya mendukung usaha/produk lokal, mengembangkan bisnis UKM/UMKM secara terukur, memperkuat penyangga ekonomi lokal, serta mengembangkan industri pariwisata dan ekonomi kreatif yang berkelanjutan.

"Manajemen Pos Bloc Medan telah mengalokasikan 27 unit tenant. Proses pendaftaran PBM Tenant Hunt telah dibuka mulai hari ini, hingga Minggu, 15 Mei 2022," tandasnya.